Aparat Keamanan di Banyuwangi Gelar Patroli Skala Besar, Cek Kesiapan Logistik Pilkada
Sehari menjelang pelaksanaan pilkada 2024, aparat keamanan menggelar patroli skala besar. Sasarannya, Kantor KPU Kabupaten Banyuwangi, Bawaslu Banyuwangi dan sejumlah TPS. Kegiatan ini untuk memastikan kesiapan penyelenggaraan Pilkada sekaligus kondusifitas Banyuwangi menghadapi pilkada serentak 22024.
Patroli skala besar ini dipimpin Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra, Danlanal Banyuwangi Letkol Laut (P) Hafidz, Dandim 0825 Letkol Arh Joko Sukoyo, perwakilan dari Pengadilan Negeri Banyuwangi dan Kejaksaan Negeri Banyuwangi. Kegiatan ini juga diikuti ratusan persobel gabungan dari Polresta Banyuwangi, Kodim 0825, Lanal Banyuwangi, Brimob dan juga Satpol PP.
“Ada dua tim, kita ke kantor KPU Banyuwangi, Bawaslu termasuk termasuk beberapa TPS. Intinya memastikan kesiapan dari penyelenggaraan pilkada esok hari, terkait logistik pemilu,” tegasnya.
Patroli menggunakan kendaraan roda dua ini berangkat dari Polresta Banyuwangi menuju ke kantor KPU Banyuwangi di Jalan KH Agus Salim. Selanjutnya rombongan bergerak menuju ke Kantor Bawaslu Banyuwangi di Jalan DR. Soetomo.
Patroli kemudian menuju ke arah utara melalui Sukowidi, Pelabuhan penyeberangan Ketapang hingga ke Desa Bangsring. Rombongan sempat berhenti di Desa Bangsring untuk mengecek logistik Pilkada yang disimpan di tempat itu. Logistik Pilkada itu rencananya akan dikirim ke TPS malam nanti.
“Kegiatan ini untuk memastikan kesiapan, sekaligus memantau situasi terkait dinamikan perkembangan di Kabupaten Banyuwangi. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjamin kondusifitas Banyuwangi,” tegasnya.
Dia menyebut, potensi kerawanan dalam pelaksanaan pilkada serentak ini sudah dilakukan pemetaan. Sejak memasuki masa tenang, seluruh APK dipastikan sudah bersih sejak pukul 00.00 WIB Minggu, 24 November 2024, dinihari. Bawaslu,KPU dan Satpol PP Banyuwangi membuka APK tersebut dengan pengamanan dari Polresta Banyuwangi.
Dari 2.732 TPS yang ada di Banyuwangi, menurut Rama Samtama Putra, seluruhnya kategori aman. Hanya ada beberapa TPS yang masuk kategori rawan dari sisi geografis. Dia bersyukur, penyelenggaraan Pilkada di Banyuwangi kecederunganya aman dan kondusif.
“Tapi tetap kita antisipasi bersama,” tegasnya.
Rama panggilan Kapolresta bersam seluruh Forkopima menghimbau kepada masyarakat untuk beramai-ramai datang ke TPS untuk menyalurkan aspirasi memilih calon pemimpinnya yakni Calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuwangi.
“Siapapun pilihannya, apapun pilihannya, meski ada perbedaan tetapi kita tetap saudara. Jangan sampai kita terpecah belah, jangan mau diadu domba, kita tetap jaga persatuan dan kesatuan. Mari kita ciptakan Pilkada Banyuwangi ini sejuk dan damai,” imbaunya.