Jelang Piala AFC U-20, Ini Persiapan Pemkot Surabaya
Menjelang babak kualifikasi Piala AFC U-20 2023 yang digelar pada 14-18 September 2022, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melakukan simulasi penjemputan Timnas Vietnam, Timor Leste, dan Hongkong.
Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Wiwiek Widayanti mengatakan, simulasi ini untuk menghitung rentan waktu hingga ke penginapan.
"Hari ini dilakukan simulasi untuk penjemputan, karena jarak-jarak tersebut harus diperhatikan. Seperti jarak dari penginapan ke Gelora Bung Tomo dan lain sebagainya," kata Wiwiek, Kamis, 8 September 2022.
Selain itu, pihaknya juga melakukan penghitungan jam-jam yang berpotensi menghambat laju bus para pemain menuju GBT. Tak hanya waktu, fasilitas latihan, penginapan juga tengah dipersiapkan.
"Jam-jam yang berpotensi macet juga harus diperhatikan. Saat ini kami sedang mengumpulkan fakta-faktanya," ujar Wiwiek.
Estimasi bus mengangkut para pemain dari penginapan menuju stadion tidak boleh lebih dari 30 menit. Untuk memperlancar hal tersebut, pihaknya juga menyiapkan rekayasa lalu lintas.
"Ada aturan-aturan yang dijalankan nantinya, salah satunya patwal sehingga tidak memakan waktu lebih dari 30 menit. Kalau ada kemacetan, di situ akan dilakukan rekayasa lalu lintas," jelasnya.
Sementara itu, hingga kini Pemkot Surabaya juga masih menunggu estimasi jumlah suporter dari Timnas Vietnam, Timor Leste, dan Hong Kong yang bakal hadir di Stadion GBT. Penghitungan itu nantinya juga bakal dilakukan bersama pihak PSSI.
Sementara, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Agus Hebi Djuniantoro mengungkapkan, pihaknya terus melakukan upaya untuk mengurangi bau dari sampah.
"Kemarin masih bau memang, tapi kami teliti ternyata baunya itu dari ceceran truk sampah yang masuk. Setelah kami semprot tadi pagi sudah tidak bau. Geomembran, semprot sampah dan buferzone itu kami tambah," ungkap Hebi.
Hebi menambahkan, selama AFC jam pengangkutan sampah ke TPA Benowo juga diatur. "Mulai hari ini pengambilan sampah dilakukan jam 2 dini hari sampai jam 12 siang. Tapi besok pengambilan sampah dimulai pukul 00 dini hari sampai pagi. Ini berlaku sampai AFC selesai," kata Hebi.