Jelang MotoGP Italia, Marquez Tak Boleh Sombong
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez mengatakan akan bersikap santun jelang MotoGP di Sirkuit Mugello, Italia, Minggu 3 Mei 2018. Saat ini pemimpin klasemen MotoGP 2018 dengan catatan 95 poin itu tak akab bersikap sombong sebelum balapan dimulai.
"Semua masih ada dalam jarak yang dekat, jadi kami harus tetap berpijak pada tanah dengan dua kaki (tidak sombong)," kata Marquez seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.
Meski begitu, Marquez tetap merasa senang mampu datang ke Mugello sebagai pemimpin klasemen sementara MotoGP. Marquez terbukti unggul 36 angka dari Maverick Vinales yang ada di posisi kedua.
"Sungguh menyenangkan pergi ke Mugello dengan keunggulan di klasemen sementara, namun ini masih di awal musim."
Selain itu, Marquez begitu optimisme mampu meraih hasil terbaik di balapan nanti. Terlebih ia mendapatkan dukungan dari rekan setimnya, Dani Pedrosa. Pedrosa merasa dirinya punya modal bagus untuk bisa meraih poin maksimal di Mugello.
"Saya tak sabar untuk menanti balapan di Mugello. Saya menyukai trek ini. Dan di awal Mei kami melakukan tes di Mugello dan hal itu bakal berguna bagi kami untuk membuat awal bagus di sesi latihan bebas pertama," kata Pedrosa. (hrs)
Advertisement