Jelang Lebaran, Jasa Tukar Uang Pecahan Bermunculan di Surabaya
Menjelang Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriyah yang akan jatuh dalam waktu dekat, penyedia jasa penukaran uang pecahan baru sudah ramai bermunculan di Kota Surabaya.
Mereka yang menyediakan jasa tersebut bermunculan di sekitar kawasan Gedung Bank Indonesia, Jalan Pahlawan, Kota Surabaya.
Beberapa dari mereka ada yang hanya duduk sambil melambaikan tangan bahkan menghampiri para pengendara yang lalu Lalang. Mereka berharap ada yang hendak menukarkan uang untuk hari Lebaran mendatang.
Salah satu penyedia jasa uang baru, Muhammad Lodyeh mengatakan, dengan modal sebesar Rp 300 juta, dirinya mendapatkan banyak uang pecahan bukan dari kantor BI di Surabaya. "Saya ngulaknya di Bandung dan Jakarta mas, kalau di sini (BI Surabaya) tidak pernah," ucapnya, Sabtu 6 April 2024.
Lodyeh juga mengatakan, masyarakat banyak yang menukarkan uangnya ke pecahan Rp1.000 hingga Rp20 ribu. "Yang paling laku ini Rp 5 ribu. Uang Rp 2 ribu juga dicari. Tapi tetap yang terlaris Rp 5 ribu," katanya.
Pria asal Wonokusumo, Surabaya ini juga mengatakan, tantangan yang dihadapi selama ia menjalankan profesi musiman ini adalah harus berhadapan dengan para petugas Satpol PP. Karena petugas itu sewaktu-waktu dapat menggusurnya.
"Kadang ada petugas (Satpol PP) yang baik juga, kadang cuma diajak ngobrol aja. Tapi kalau yang tegas biasanya kami sampai disuruh minggir," terangnya.
Lodyeh juga mengatakan, jasa penukaran uang yang disediakannya ini akan tersedia sampai H-1 Lebaran atau saat malam takbiran. "Ramai-ramainya biasanya di H-3 Lebaran. Tapi saya juga jualannya sampai malam takbiran, mas. Semoga tetap ramai karena yang cari uang pecahan juga banyak," ucapnya.