Jelang Jamu Dewa United, Marcelo: Banyak Pilihan Lini Tengah
Gelandang serang Persik Kediri asal Brasil Renan Silva mengaku siap bekerjasama dengan Za Valente apabila diberi kesempatan pelatih diturunkan untuk menjamu Dewa United, Sabtu, 2 Desember 2023 dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Brawijaya, Kediri.
Menurutnya, tidak ada kepentingan lain selain harus memenangkan laga tersebut. Katanya, Persik Kediri bisa menang dalam pertandingan sore ini. "Kita harap bisa bantu tim. Kita bisa bantu target tim. Dan kita bisa kompak. Nggak ada ego," kata mantan pemain Madura United tersebut.
Renan Silva menganggap Persik Kediri adalah sebuah tim, bukan seorang Renan Silva maupun Za Valente. "Terpenting adalah kita dapat 3 poin dalam pertandingan nanti. Apabila itu sudah didapat semua pasti senang, entah siapa yang cetak gol. Terpenting bagi kita Persik Kediri bisa menang dan itu target kita," katanya.
Gaya bermain Renan Silva memang memiliki tipikal permainan yang sama dengan Za Valente. Mereka bermain dengan gaya menyerang dan memiliki kaki kiri mematikan dalam mengeksekusi bola-bola mati.
Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mengatakan, sekarang ini tim memiliki banyak pilihan lini tengah dengan kembalinya Renan Silva yang baru sembuh dari cedera. Kemudian, ada Bayu Otto yang juga bisa main setelah lepas dari sanksi akumulasi kartu. Dan tak ketinggalan ada rekrutan baru Za Valente.
"Sekarang saya banyak pilihan pemain, ada Renan yang baru sembuh dari cedera. Ada Bayu Otto yang juga bisa dimainkan setelah akumulasi kartu, dan ada Za Valente, rekrutan baru kita. Za Valente dan Renan Silva bisa dimainkan, tergantung nanti di lapangan," ungkapnya.
"Saat ini di tim banyak bermain berkualitas, setelah manajamen melakukan perekrutan pemain. Ini membawa dampak positif bagi tim karena para pemain mampu bersaing secara sehat untuk menunjukkan siapa yang terbaik. Hal ini tentunya dapat meningkatkan level tim secara keseluruhan," imbuhnya.
Dalam pertandingan kontra Dewa United di Stadion Brawijaya Kediri nanti, Marcelo Rospide sangat menaruh respek terhadap kekuatan tim lawan, mengingat pada putaran pertama lalu Persik Kediri pernah mengalami kekalahan.