Jelang Imlek Okupansi Hotel di Kota Malang Meningkat 20 Persen
Angka okupansi atau hunian salah satu penginapan di Kota Malang meningkat menjelang Imlek pada 23 Januari 2023. Hotel Tugu Malang di Jalan Tugu, Kota Malang tersebut, menghadirkan nuansa Indochina dalam interiornya.
Media Relation Hotel Tugu Malang, Budi Sesario Saputro mengatakan bahwa menjelang Perayaan Tahun Baru Imlek ini tercatat kenaikan okupansi mencapai 80 persen. “Okupansi hotel jelang Imlek ini sudah mulai meningkat. Mencapai 80 persen,” ujarnya pada Rabu 18 Januari 2023.
Angka tersebut meningkat sebanyak 20 persen dibandingkan okupansi pada hari-hari biasa di kisaran 50 hingga 60 persen. Hotel Tugu Malang total memiliki sebanyak 49 kamar, dengan rentang harga Rp1,5 juta hingga Rp16 juta. “Kalau dalam masa Perayaan Tahun Baru Imlek seperti saat ini biasanya. Tamu kami itu berasal dari Jakarta hingga Surabaya,” katanya.
Rio menambahkan, bahwa menyambut Perayaan Tahun Baru Imlek 2023, ini, Hotel Tugu Malang juga menghadirkan 14 menu khusus Imlek di Restoran Saigonsan dan Melati.
“Kami menghadirkan menu Bebek Peking yang adalah tradisi China dan juga Nasi Hainan dan Bo Kho Trung. Menu ini adalah sajian wajib pada Hari Imlek,” ujarnya.