Jatuh dari Pohon Nangka, Pencari Pakan Ternak di Lamongan Tewas
Nasib malang menimpa Masidi, 55 tahun, warga Dusun Jladri RT 002/RW 002, Desa Gondanglor, Kecamatan Sugio, Lamongan. Tubuhnya ditemukan terbujur kaku dan sudah tidak bernyawa di hutan kawasan Taman Waduk Gondang desa setempat.
Saat jasadnya ditemukan, tangan kanan korban diketahui masih memegang sabit. Diduga, korban tewas akibat terjatuh dari pohon nangka saat mencari pakan ternak.
"Karena sebelumnya berpamitan untuk mencari pakan kambing," tutur Daseneng, 61, tahun, kakak korban, saat dimintai keterangan polisi, Kamis 2 Maret 2023.
Kejadiannya berawal Rabu 1 Maret 2023, sekitar pukul 11.00 WIB, korban berpamitan keluar rumah untuk mencari pakan kambing. Seperti biasa, sasarannya di kawasan hutan tepi Waduk Gondang, belahan barat selatan, yang berlokasi di Dusun Jladri.
Tidak seperti biasanya, korban hingga memasuki waktu Maghrib tidak kunjung pulang. Tentu, hal ini membuat hati Daseneng, kakaknya, gelisah dan khawatir. Jangan-jangan terjadi apa-apa pada korban. "Karena sampai malam belum. Juga pulang, akhirnya saya melapor kepada Pak Kasun Ehsan," imbuhnya.
Begitu menerima laporan warganya, Kasun Ehsan secepatnya mengajak sejumlah wara untuk mencari korban di lokasi tempat korban mencari pakan kambing.
Kegundahan Daseneng terjawab. Sekitar pukul 20.30, kasun bersama warga menemukan korban tergeletak di bawah pohon nangka. Posisi tengkurap dan tubuhnya sudah kaku.
"Memang kalau cari pakan kambing, Masidi selalu mencari daun nangka dengan cara memanjat pohon" tandas Daseneng, mempertegas dugaan kalau korban jatuh dari pohon.
Saat itu juga kasun melapor kepada kepala desa, dan dilanjutkan melapor ke Polsek Sugio. Petugas pun segera meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP). Tidak lupa mengajak anggota koramil dan tenaga medis puskesmas setempat.
Setelah pemeriksaan TKP mayat korban langsung dievakuasi untuk dibawa pulang dan dilakukan visum. Hasilnya, pada tubuh korban saat ditemukan mengenakan kaus hijau dan celana training merah itu diduga kuat karena terjatuh.
Pada hidung dan wajah menghantam tanah, sehingga mengakibatkan korban meninggal. Korban jatuh dari ketinggian sekitar 5 meter. Ini dilihat dari bekas tebangan ranting pohon. Sebelumnya, korban tidak memiliki riwayat sakit.
"Pihak keluarga menerima kejadian ini dan membuat surat pernyataan atas kejadian yang menimpa korban," kata Kapolsek Sugio AKP Ali Fathoni, melalui Kasi Humas AKP Anton Krisbiantoro.
Advertisement