Jatim Terjunkan 14 Pemanah di Kejurnas PPLP
Sebanyak 14 pemanah Jawa Timur turun dalam Kejurnas Panahan antar Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) di Lapangan KONI Jatim, 25-29 November 2017.
Sebagai tuan rumah, Jatim menurunkan pemanah terbaik termasuk beberapa yang meraih juara di level senior. Diantaranya, seperti Dimas Islami, Putri karina, Iqbal, Bonita dan Yurike
Ketua Umum Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Jatim, Denny Trisyanto menjelaskan, saat ini ada 14 pemanah Jatim yang turun di Kejurnas PPLP sudah dipersiapkan sebelumnya, “Kami sudah menyiapkan para yang bergabung di PPLP Jatim untuk turun di Kejurnas antar PPLP,” katanya.
Sebenarnya Kejurnas antar PPLP ini adalah sebagai bahan evaluasi untuk melihat kemampuan para atlet yang berada di PPLP. “Dari kejurnas ini para pelatih akan bisa melihat kemampuan para atlet selama mengikuti latihan di PPLP,” katanya.
Terpisah, Kepala Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan (Dispora) Jatim Drs Supratomo, MSi mengaku bangga karena Jatim ditunjuk sebagai tuan rumah.
Apalagi, selama ini Jatim tidak pernah absen menyumbangkan atletnya untuk bergabung dengan Kontingen Indonesia baik di ajang SEA Games maupun Asian Games atau event internasional lainnya.
Terbukti pada SEA Games Kualalumpur 2017 pemanah Jatim menyumbang tiga emas dan satu perak untuk Kontingen Indonesia. Dua emas direbut Diananda Chairunnisa, Riau Ega satu emas dan Dellie Treesya Dinda merebut perak. “Panahan Jatim juga selalu merebut juara umum di PON,” kata Supratomo.
Sementara itu Asisten Deputi Pengelolaan Pembinaan Sentra dan Sekolah Khusus Olahraga Teguh Raharjo, S.Pd, M.M, meminta agar para atlet PPLP harus memiliki orientasi untuk meraih juara internasional.
Selama ini PPLP sudah menyumbankan 60 persen atlet yang membela Indonesia di SEA Games. “Jadi terbukati kalau program di PPLP cukup efektif untuk membina atlet untuk berprestasi di level internasional, ” ucapnya. tom
Advertisement