Jangan Khawatir, Fitri Carlina akan Bikin Masyarakat Sanggau Bergoyang
Festival Cross Border Sanggau 2018, Kalimantan Barat, dijamin akan meriah. Sebab, penyanyi dangdut papan atas Indonesia, Fitri Carlina, akan tampil, Selasa (3/4). Pengunjung festival siap-siap saja digoyang.
Aksi Fitri Carlina bisa dinikmati di Sabang Merah, Jalan Semboja, Bunut, Kapuas, Sanggau, Kalimantan Barat.
“Ini show yang spesial. Saya pun siap memberikan penampilan terbaik,” ungkap Fitri Carlina, Senin (2/4).
Menariknya, rangkaian Festival Cross Border dikolaborasikan dengan HUT ke-402 Kabupaten Sanggau.
Penyanyi dangdut kelahiran 29 Mei 1987 ini, berjanji akan mengeluarkan hits-hits terbaiknya. Pedangdut yang dikenal enerjik di panggung itu, tenar dengan hits ABG Tua. Single ini dikeluarkan 2014 silam. Selang setahun berikutnya giliran lagu Gantengnya Pacarku yang meledak di pasaran.
Dua hits itu membuat nama Fitri Carlina semakin melambung. Karyanya terus mengalir. Pada 2016, lagu Musim Hujan Musim Kawin pun rilis ke pasaran. Sebelum akhirnya lagu Lungset Makk naik daun di 2017.
Lagu Lungset Makk ini menggunakan lirik Banyuwangi yang kental. Tak heran jika gelar Duta Pariwisata Banyuwangi disematkan.
Festival Cross Border Sanggau 2018 menggunakan tema 'Parade Seni dan Tradisi Sanggau'. Perayaan ini ditandai dengan opening ceremony, Selasa (3/4). Kegembiraan pun dilanjutkan dengan Karnaval Budaya, Makan Berami, Pameran Pembangunan, Festival Kuliner, hingga beragam hiburan rakyat.
Selang sehari berikutnya, beragam Festival Olahraga Tradisional disajikan. Waktu pelaksanaannya 4-8 April.
Wisatawan akan diajak menikmati beragam invitasi olahraga tradisional. Eventnya terdiri dari Lomba Sumpit, Galah Hadang, Terompah Panjang, hingga Sampan Ulang Uli.
Perayaan HUT Kabupaten Sanggau juga dimeriahkan Lomba Lagu Mars Kota Sanggau. Yaitu pada 5-6 April. Event ini juga akan dikolaborasikan dengan Lomba Menulis. Lalu, Fun Walk Yamaha, Lomba Mancing Mania. Sedangkan closing ceremony akan dilakukan 7 April.
Deputi Bidang Pemasaran I Kemenpar I Gde Pitana mengatakan, magnet Fitri Carlina sangat kuat.
“Penyelenggaraan event festival ini semakin padat. Ini sangat bagus karena semua ditampilkan serba meriah. Komposisi ini pun semakin lengkap dengan adanya Fitri Carlina yang show di situ. Nuansanya jelas akan sangat berbeda dengan lagu-lagunya yang terkenal,” kata Pitana.
Menteri Pariwisata Arief Yahya mengungkapkan, publik figur tetap diperlukan dalam sebuah event. Tujuannya untuk menarik perhatian. Namun, upaya promosi lebih intensif melalui media sosial juga jangan sampai terlewatkan.
“Melibatkan seorang artis sangat bagus. Tapi, penyelenggara harus tetap update mengabarkan berbagai hal melalui media sosial. Biar saling melengkapi dan hasilnya pasti akan lebih bagus,” pungkas mantan Dirut PT. Telkom tersebut. (*)