Tiga Jemaah Haji Asal Kediri Meninggal di Mekkah
Tiga jemaah haji asal Kediri dikabarkan meninggal dunia di tanah suci Mekkah karena sakit.
Tiga jemaah haji yang meninggal tersebut adalah Nurul Huda, 53 tahun, warga Desa Maesan Kecamatan Mojo, Sodik, 57 tahun, warga Desa Jatirejo Kecamatan Banyakan, dan Siti Mutoriyah, 50 tahun, warga Kweden Kecamatan Ngasem.
Humas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kediri, Paulo Jose Ximenes mengatakan setelah mendapat kabar meninggalnya jemaah haji asal kediri ini pihaknya langsung memberitahukan keluarga.
"Setelah mendapat kabar kami melalui seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh datang ke rumah duka. Kita menyampaikan rasa simpati dan duka cita kepada pihak keluarga. Mereka ikhlas keluarga yang wafat dimakamkan di tanah suci," katanya.
Ditambahkan Paulo, Nurul Huda meninggal saat menjalankan Sa'i di Mekkah. Sodik dikabarkan meninggal karena gangguan paru-paru. Sementara Siti Mutoriyah meninggal karena gangguan jantung.
Lanjut Paulo, tiga jemaah haji yang meninggal ini diketahui telah menjalani semua rukun haji. Tiga jemaah ini tergabung dalam kloter 36, 37 dan 38.
Diinformasikan, jemaah haji asal Kabupaten Kediri sebanyak 1.158 orang. Mereka terbagi dalam tiga kloter. Dijadwalkan balik ke tanah air pada 28 Agustus 2019.
"Para jemaah haji ini akan tiba di Kediri pada 29 Agustus. Kloter 36, 37, dan 38 ini datang bersamaan tetapi jamnya berbeda," kata Paulo. (fen)