Jalur Pantura Demak-Kudus Putus, Tanggul Sungai Wulan Jebol
Jalur Pantura Demak-Kudus, Jawa Tengah, terputus akibat jebolnya tanggul kiri Sungai Wulan sehingga menggenangi jalur yang selalu padat kendaraan tersebut, Minggu 17 Maret 2024 dini hari.
Tanggul Sungai Wulan terletak di Desa Ketanjung, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak. Menurut Koordinator Lapangan Penguatan dan Peninggian Tanggul Sungai Wulan, Marsono, tanggul jebol diperkirakan pukul 02.20 WIB.
"Sebelum jebol, debit air Sungai Wulan memang terus meningkat, bahkan pada Sabtu (16 Maret 2024) pukul 24.00 WIB, air sudah mendekati ketinggian tanggul yang sudah ditinggikan dan diperkuat," jelasnya dikutip dari Antara.
Pengalihan Arus Lalu Lintas
Pengalihan arus lalu lintas dari arah Semarang melalui Purwodadi mengalami kepadatan. Polda Jawa Tengah sudah menyiapkan kantong-kantong parkir, agar para pengemudi istirahat dan tidak memaksakan terlebih dahulu.
Untuk mengurangi kepadatan arus kendaraan yang melintasi jalur tersebut, Satlantas Polres Kudus berkoordinasi dengan Satlantas Polres Rembang dan Pati mengarahkan kendaraan bersumbu tiga menuju Semarang melalui Blora maupun Grobogan.
Sementara jalur Undaan-Grobogan saat ini sedang ada perbaikan Jembatan Babalan, sehingga kondisinya juga cukup padat.