Jajaki Kerja Bareng Muhammadiyah, Ini Komitmen Keumatan Baznas
Ketua Pengurus Badan Zakat Nasional (Baznas) Noor Ahmad mengatakan, Baznas menjadi pilihan dalam pembayaran zakat sekaligus yang pertama dalam mensejahterakan umat.
“Kami berharap pertemuan ini bukan yang pertama dan terkahir dan juga bukan hanya sekadar pertemuan formalitas, diharapkan kedepan akan ada banyak program yang bisa disalurkan dan dikerjasamakan antara Muhammadiyah dan Baznas,” kata Noor, dalam keterangan Kamis 11 Februari 2021.
Penegasan tersebut disampai setelah melakukan kunjungan ke Pimpinan Pusat Muhammadiyah pada Selasa lalu di Kantor PP Muhammadiyah Menteng Jakarta Pusat.
Hadir menerima pengurus Baznas, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, Ketua Lembaga Dakwah Khusus PP Muhammadiyah Muhammad Ziyad, dan turut hadir secara virtual Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas, Syafiq Mughni, Dadang Kahmad, dan Bendahara Umum Marpuji Ali.
Ketua Baznas Noor Achmad mengatakan, silaturahim tersebut selain meminta masukan kepada PP Muhammadiyah, juga untuk mensinergikan program antara Baznas dan Muhammadiyah.
“Orientasi Baznas di periode ini ialah setiap kegiatan penyaluran dana zakat dapat disalurkan melalui ormas-ormas, bisa melalui ormas. Sehingga dana yang di dapatkan penyalurannya tidak jauh kemana-kemana, juga langsung ke umat,” tutur Noor.
Advertisement