Jadwal Unik Persebaya vs Madura United di Malam Takbir
Persebaya Surabaya akan menghadapi Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu 10 Agustus 2019. Artinya, laga ini akan dimainkan di malam takbiran, Hari Raya Idhul Adha.
Di Liga 1 sebelumnya, jadwal seperti ini belum pernah terjadi. Baru kali ini PT. Liga Indonesia Baru (LIB) membuat pertandingan dengan jadwal terbilang unik, yaitu pas dengan malam takbir.
Pelatih Persebaya, Djajang Nurdjaman mengatakan, selama ia berkarier di dunia pelatih, tak pernah menjumpai jadwal seperti ini. Karena biasanya waktu malam takbir, kompetisi libur agar pemain bisa beribadah di Masjid.
"Baru kali ini saya menemui jadwal pas malam takbir seperti ini. Biasanya takbir kita di Masjid, lah besok ini di lapangan," kata Djanur sapaan akrabnya.
Melihat jadwal semacam ini, tentu Djanur cukup menyayangkan. Sebab bertanding di malam takbir menurutnya kurang pas, karena kebanyakan orang berangkat ibadah ke Masjid, sementara pemain dan ofisial malah datang ke stadion.
"Ya sangat disayangkan dengan jadwal ini. Meski kurang pas bermain di malam takbir, kita sebagai muslim dan pelaku sepak bola mau tidak mau harus menjalani, karena jadwal sudah diatur oleh operator liga, jadi tim hanya bisa ikut saja," tambah pelatih asal Majalengka itu.
Ketika ditanya soal kemungkinan jadwal akan mundur, Djanur mengatakan sudah tidak bisa. Karena tim sudah menerima surat pertandingan, dan tetap akan digelar meski di malam takbir.
"Jadwal udah keluar sejak satu minggu yang lalu, kita akan bermain hari Sabtu di Stadion GBT, dan tidak ada perubahan mundur atau ditunda," ujar eks pelatih PSMS Medan ini.
Persebaya Surabaya akan behadapan dengan tim besutan Dejan Antonic, Sabtu 10 Agustus 2019 malam. Di laga malam takbir ini, Persebaya akan berusaha meraih tiga poin. Sebab mereka bertekad tak mau meraih hasil seri apalagi kalah di kandang.
Persebaya sendiri memiliki persiapan yang cukup panjang. Lantaran tim berjuluk Bajul Ijo ini terakhir melakukan pertandingan pada Jumat 2 Agustus lalu menghadapi Persipura dengan skor kemenangan 1-0.
Sementara Madura United memiliki persiapan yang lebih singkat lantaran tim berjuluk Laskar Sape Kerrap masih melakoni laga kontra Bhayangkara FC pada Senin 6 Agustus 2019 kemarin. (hrs)
Advertisement