Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia, Jumat 22 Juni 2018
Tiga laga kembali digelar memasuki hari ke delapan Piala Dunia 2018. Sebagai pembuka, langsung disuguhkan tim favorit juara Brasil yang sempat tampil mlempem di laga pertama.
Pada Jumat 22 Juni 2018, Pukul 19.00 WIB, Brasil akan menghadapi Kostarika pada laga kedua Grup E. Dilanjutkan laga dari Grup C antara Nigeria vs Islandia, pada Pukul 22.00 WIB.
Sedangkan pada Sabtu dini hari WIB akan berlangsung laga Serbia vs Swiss. Semua laga itu jelas sayang untuk dilewatkan bagi para pencinta sepak bola dunia, apalagi disiarakan langsung gratis oleh Trans TV. (tom)
Jadwal Pertandingan Piala Dunia 2018
Jumat 22 Juni 2018
19.00 WIB: Brasil vs Kosta Rika
22.00 WIB: Nigeria vs Islandia
Sabtu 23 Juni 2018
01.00 WIB: Serbia vs Swiss
Iklan