Jadwal Padat di 16 Besar, Persebaya Antisipasi Kondisi Pemain
Surabaya: Menyambut babak 16 besar yang padat, membuat Persebaya Surabaya membuat beberapa strategi penting untuk menjaga kondisi para pemainnya. Manajer tim, Chairul Basalamah mengungkapkan bahwa timnya membutuhkan periapan ekstra dalam menanggulangi pertandingan yang mempunyai jeda empat hari itu.
"Tentu persiapan harus lebih ekstra, dan sudah kita siapakan semuanya untuk menjaga kesehatan pemain," ujar Basalamah.
Namun dengan kondisi ini, tim berjuluk Bajol Ijo ini tetap optimis mampu melewati pertandingan dengan baik. Meskipun jadwal yang di rancang oleh PT Liga Indonesia Bari (PT LIB) sangatlah padat.
"Kita jalani saja, kan itu sudah aturan yang telah ditetapkan oleh penyelenggara. Kita sudah siap," katanya.
Persebaya Surabaya, dijadwalkan akan meladeni perlawanan PSBS Biak di kandang sendiri pada 22 September mendatang. Setelah itu Bajol Ijo akan bertandang ke markas Kalteng Putra pada 26 September 2017. Jeda empat hari setelahnya, Persebaya menerima tamu mainnya, yakni PESIGO Semeru FC pada 30 September 2017. (trs)
Advertisement