Jadwal dan Kuota PPDB 2023 SMA dan SMK di Jawa Timur
Penerimaan Peserta Didik Baru Jawa Timur (PPDB Jatim) 2023 jenjang SMA dan SMK akan segera dilaksanakan. Sehingga siswa SMP di wilayah Jawa Timur yang akan melanjutkan pendidikan di jenjang SMA atau SMK perlu bersiap-siap.
Ada kuota khusus yang disiapkan Pemprov Jatim yakni kuota untuk Ketua OSIS, hafidz Quran serta program afirmasi pendidikan menengah (ADEM) dan Repatriasi Papua. Selain itu, ada kebijakan baru soal jalur anak tenaga kesehatan (nakes). Tahun ini aturan tersebut dikerucutkan.
Sebelumnya berlaku bagi anak nakes secara umum, tahun ini aturan itu hanya berlaku bagi anak nakes yang orang tuanya menjadi korban meninggal dalam pandemi COVID-19. Tidak ada aturan secara teknis yang berubah dalam PPDB Jatim 2023 untuk tingkatan SMA/SMK.
Kuota PPDB Jawa Timur 2023
Kuota Jalur Afirmasi
Sebanyak 15 persen dari pagu sekolah yang terbagi atas keluarga tidak mampu: Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) sebanyak 7 persen, anak buruh dari keluarga tidak mampu adalah sebanyak 5 persen, dan penyandang disabilitas adalah sebanyak 3 persen dari pagu sekolah.
Kuota Jalur Perpindahan Tugas Orangtua/Wali
Sebanyak 5 persen dari pagu sekolah, yang terbagi atas Pindah Tugas orangtua/Wali sebanyak 2 persen, Anak Guru/Tenaga Kependidikan sebanyak 2 persen, Anak Tenaga Kesehatan sebanyak 1 persen dari pagu sekolah.
Kuota Jalur Prestasi Hasil Lomba
Sebanyak 5 persen dari pagu sekolah yang terbagi atas prestasi hasil lomba bidang akademik sebanyak 2 persen, prestasi hasil lomba bidang non akademik, ketua OSIS, dan Hafidz Quran sebanyak 3 persen dari pagu sekolah.
Kuota Jalur Prestasi Nilai Akademik
Sebanyak 25 persen dari pagu sekolah dan berasal dari dalam zona dan/atau luar zona yang berbatasan. Kuota jalur prestasi nilai akademik jenjang SMK sebanyak 65 persen dari pagu sekolah yang berasal dari dalam dan/atau luar zona.
Kuota Jalur Zonasi
Sebanyak 50 persen dari pagu sekolah. Kuota Jalur zonasi jenjang SMK adalah 10 persen dari pagu sekolah.
Jadwal PPDB 2023 Jawa Timur
Jadwal Pra Pelaksanaan PPDB Jatim 2023
Pengambilan PIN oleh Calon Peserta Didik Baru: 12 Juni – 2 Juli 2023, pukul 01.00 – 23.59 WIB
Latihan Pendaftaran: 16 – 17 Juni 2023, jam 01.00 – 23.59 WIB
PPDB Tahap I
Jalur Afirmasi, Jalur Perpindahan Tugas Orangtua/Wali, dan Jalur Prestasi Hasil Lomba
Pendaftaran PPDB Jatim 2023: 19 – 20 Juni 2023, pukul 01.00 – 23.59 WIB (Online)
Penutupan pendaftaran: 20 Juni 2023 jam 23.59 WIB
Verifikasi dan Validasi oleh SMA/SMK: 20 – 22 Juni 2023 sampai dengan 16.00 WIB
Pengumuman PPDB SMA Jatim: 23 Juni 2023 jam 08.00 WIB (Online)
Cetak Bukti Penerimaan oleh Calon Peserta Didik Baru: 23 Juni 2023, pukul 08.00 – 23.59 WIB
Daftar Ulang di SMA/SMK Tujuan: 23 – 24 Juni 2023, pukul 09.00 – 16.00 WIB (Offline)
PPDB Tahap II
Jalur Prestasi Nilai Akademik SMA
Pendaftaran PPDB Tahap II: 24 – 25 Juni 2023 pukul 01.00 – 23.59 WIB (Online)
Penutupan: 25 Juni 2023, pukul 23.59 WIB
Pengumuman: 26 Juni 2023, pukul 08.00 WIB (Online)
Cetak Bukti Penerimaan oleh Calon Peserta Didik Baru: 26 Juni 2023 08.00 – 23.59 WIB
Daftar Ulang di SMA Tujuan: 26 – 27 Juni 2023, jam 09.00 – 16.00 WIB (Offline)
PPDB Tahap III
Jalur Zonasi SMK
Pendaftaran PPDB Zonasi SMK: 27 – 28 Juni 2023 jam 01.00 – 23.59 WIB (Online)
Penutupan: 28 Juni 2023 hingga jam 23.59 WIB
Pengumuman: 29 Juni 2023 mulai jam 08.00 WIB (Online)
Cetak Bukti Penerimaan oleh Calon Peserta Didik Baru: 29 Juni 2023, mulai jam 08.00 – 23.59 WIB
Daftar Ulang di SMK Tujuan: 30 Juni – 1 Juli 2023 mulai jam 09.00 – 16.00 WIB (Offline)
PPDB Tahap IV
Jalur Zonasi SMA
Pendaftaran PPDB Zonasi SMA: 1 – 2 Juli 2023 mulai jam 01.00 – 23.59 WIB (Online)
Penutupan: 2 Juli 2023 mulai jam 23.59 WIB (Online)
Pengumuman: 3 Juli 2023 mulai jam 08.00 WIB (Online)
Cetak Bukti Penerimaan oleh Calon Peserta Didik Baru: 3 Juli 2023 mulai jam 08.00 – 23.59 WIB (Online)
Daftar Ulang di SMA Tujuan: 3 – 4 Juli 2023 mulai jam 09.00 – 16.00 WIB (Offline)
PPDB Tahap V
Jalur Prestasi Nilai Akademik SMK
Pendaftaran: 4 – 5 Juli 2023, mulai pukul 01.00 – 23.59 WIB
Penutupan : 5 Juli 2023 mulai pukul 23.59 WIB
Pengumuman : 6 Juli 2023 mulai pukul 08.00 WIB
Cetak Bukti Penerimaan oleh Calon Peserta Didik Baru : 6 Juli 2023 mulai jam 08.00 – 23.59 WIB
Daftar Ulang di SMK tujuan: 6 – 8 Juli 2023, jam 09.00 – 16.00 WIB