Jadi Bunda PAUD, Bupati Jombang Diberi Tugas Atasi Stunting
Bupati Mundjidah Wahab dikukuhkan sebagai Bunda PAUD Kabupaten Jombang bersama dengan Bunda PAUD se-Jawa Timur. Pengukuhan dilakukan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Senin 20 September 2021 di Gedung Negara Grahadi Surabaya.
Khofifah berharap setiap desa harus memiliki lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), yang mengintegrasikan segala aspek dan nilai-nilai dalam pendidikan seperti nilai moral, etis, religius, psikologis, filosofis, dan sosial. “Mungkin ada sarana dan prasarana yang kurang atau mungkin pembinaan guru PAUD yang harus dikuatkan,” tutur Khofifah.
Tentang pendekatan holistik integratif, Khofifah mengakui pekerjaan rumahnya adalah menurunkan stunting secara signifikan. Menjadi penting asupan gizinya termonitor dengan baik terutama saat anak berada di jenjang PAUD.
“Stunting, Angka Kematian Ibu (AKI), dan Angka Kematian Bayi (AKB), tiga hal ini sudah melekat pada Bunda PAUD,” terangnya.
Usai dikukuhkan sebagai Bunda PAUD Kabupaten Jombang, Bupati Mundjidah Wahab menyebut akan melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap layanan PAUD di Kabupaten Jombang. Serta melakukan pendampingan, koordinasi, sinkronisasi, sinergitas lintas program dan sektor terkait dalam pembinaan layanan PAUD.
“Saya akan menjalankan amanah yang diberikan ini dengan sebaik mungkin, dan akan mengkoordinasikan, mengkolaborasikan dengan Ketua Tim Penggerak PKK, OPD terkait, organisasi mitra, dan pemangku kepentingan lainnya guna mewujudkan layanan PAUD berkualitas yang holistik integratif sebagaimana harapan ibu gubernur,” ungkap Mundjidah Wahab didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang. (adv)