Jack Miller Sangat Antusias Paska Juara Tiga di COTA
Juara tiga di seri 3 MotoGP Amerika Serikat membuat Jack Miller dan Ducati Lenovo sangat gembira. Kemenangan ini sudah ditunggu-tunggu lama oleh keduanya.
Sempat memimpin selama 15 lap dari 20 lap di Circuit Of The Americas (COTA), Austin, Texas, Amerika Serikat akhir pekan lalu 8-10 April.
Tapi Jack Miller harus mengakui kehebatan Enia Bastianini (Gresini Racing) dan Alex RIns (Suzuki Ecstar) yang berhasil menyalipnya di lap-lap terakhir.
"Saya sangat senang dengan hasil ini, meskipun saya sedikit kecewa karena sudah tidak merasakan podium pertama begitu lama. Tim dan saya membutuhkan tempat ketiga ini, jadi saya senang," kata Miller, yang dengan bangga membawa bendera Nicky Hayden saat victory lap.
Miller mengaku melakukan strategi break away. Jadi dia berusaha secepat mungkin lepas dari pembalap lainnya. Tetapi Miller melakukan beberapa kesalahan kecil bersama Ducati Desmosedici GP22.
Mengakibatkan Bastianini bisa mendekatinya. Dan terus menguntitnya. Akhirnya dia bisa menyerang saya dari belakang di trek lurus.
“Saya tetap tenang. Saya berusaha melihat apa yang bisa saya perbuat di sisa lap ini,” tuturnya. Saat di tikungan 11, Bastianini masuk lebih dalam, Miller mengikutinya. Hampir saja bertabrakan dan tidak jadi menyalip.
Lalu Miller mendengar suara mesin Suzuki Alex Rins di sebelahnya. Seketika itu juga dia merasa dejavu. Kejadian yang sama persis terjadi tahun lalu tetapi dengan Joan Mir.
Akhirnya pertarungan yang ketat dan bersih bersama Rins hingga akhir balapan.
"Saya tidak tahu apakah saya bisa melakukan yang lebih baik dari hari ini. Tujuannya hanya untuk mencoba berada di depan. Saya sangat senang menunjukkan bahwa kami punya kecepatan, setidaknya untuk 16 lap," bangga pembalap asal Australia ini.
Podium pertama Miller tahun ini membuatnya naik ke urutan ketujuh dalam klasemen juara dunia MotoGP 2022. Tetapi masih berjarak 31 poin dari Bastianini.
"Kami baru menjalani empat balapan dan kami sudah berada di podium, jadi itu positif. Kejuaraan ini sangat panjang dan banyak hal bisa terjadi. Ini MotoGP 2022," katanya.
Miller adalah pembalap kesepuluh di podium, dan ini masih balapan keempat. Itu sudah menjelaskan semuanya. Kejuaraan ini terbuka lebar. Kejuaraan yang sebenarnya akan dimulai begitu balapan ini kembali ke Eropa.
Advertisement