Jabatan Letkol Tituler Tuai Kritik, Ini Jawaban Deddy Corbuzier
Polemik Deddy Corbuzier mendapatkan gelar Letnan Kolonel (Letkol) Tituler TNI AD terus berlanjut. Kali ini, Deddy bahkan menegaskan tak akan mengambil tunjangan yang diberikan negara sebagai fasilitas dari jabatannya.
Fasilitas Deddy
Sejumlah pakar dan politisi menyebutkan Deddy Corbuzier akan menerima beberapa fasilitas dari pemerintah usai mendapatkan gelar Letkol Tituler TNI AD.
Sejumlah fasilitas itu tersebut di dalam Bab III Peraturan Pemerintah Nomor 36 Tahun 1959 tentang Pangkat-pangkat Militer Khusus, Tituler, dan Kehormatan.
Anggota Komisi 1 DPR RI Fraksi Nasdem Hillary Brigitta Lasut menyebut ada konsekuensi berupa 8 wajib TNI yang harus diketahui dan dilakukan Deddy setelah menerima jabatan itu.
Dikutip dari detik.com, Hillary menyebutkan sejumlah kewajiban itu di antaranya menjaga sikap dan contoh serta terlibat dalam mengatasi kesulitan rakyat.
Konsekuensi lain, istri Deddy juga harus mengikuti norma dan nilai yang mengikat anggota Persit, serta menjaga kehormatan di muka umum. "Sedangkan yang bersangkutan adalah tokoh entertainment yang tentunya akan sulit untuk seperti ini," katanya dikutip pada Rabu, 14 Desember 2022.
Selain itu, Hillary juga menyebut jika Deddy akan mendapatkan tunjangan dan fasilitas lain dari pemerintah. Hillary menanyakan apakah Deddy membutuhkan fasilitas tersebut, dan bagaimana fasilitas itu mempengaruhi konten yang diproduksi oleh Deddy.
Cuitan Deddy
Deddy Corbuzier pun menjawab kritik terhadap dirinya. Lewat media sosialnya, Deddy menyatakan tak akan menerima gaji atau tunjangan yang didapatnya dari jabatan itu.
"Just info buat yang bertanya, saya tidak akan mengambil gaji atau tunjangan apapun sebagai Tituler," kata Deddy lewat akun Twitternya, dilihat Rabu 14 Desember 2022.
Ia melanjutkan jika gaji atau tunjangan itu akan dikembalikan kepada negara sebab ia tak membutuhkan tunjangan itu. "Saya balikkan ke negara. Masih banyak lainnya yang lebih membutuhkan," lanjutnya.
Netizen pun merespons cuitan itu dengan beragam. Salah satu netizen menanyakan kemungkinan Najwa Shihab untuk mendapatkan gelar Titular, sebab sama-sama membela bangsa.
Ada pula yang bertanya tentang pertanggungjawaban Deddy, di luar tunjangan yang telah ditolak.
Diketahui, Deddy Corbuzier sebelumnya telah mengumumkan jika dirinya menerima gelar Letkol Titular TNI AD, dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.