Iwan Setiawan Sampaikan Maaf ke Bonek Lewat Video di Youtube
Surabaya: Pelatih Persebaya Surabaya Iwan Setiawan secara resmi mengucapkan permohonan maaf kepada Bonek Mania, melalui akun resmi Youtube dan Instagram Official Persebaya Surabaya, Senin (8/5).
Sebelumnya, Iwan terlibat insiden dengan Bonek yang hadir mendukung Persebaya ketika bertamu ke kandang Martapura FC di Stadion Demang Lehman, Minggu (30/4). Sontak insiden tersebut membuat Bonek kecewa dengan sikap Iwan.
"Saya mengajukan permohonan maaf yang setulus-tulusnya kepada teman-teman Bonek atas kejadian away di Martapura," jelas Iwan dalam vidio itu.
Dalam vidio berdurasi 3 menit 48 detik, Iwan mengaku terpancing emosi dengan situasi pertandingan saat itu yang terindikasi adanya kecurangan.
Meskipun telah meminta maaf kepada Bonek mealui tayangan vidio. Hingga berita ini diunggah, banyak dari Bonek yang berkomentar tetap menginginkan Iwan untuk dipecat.
Selain karena insiden yang nyaris pertengkaran itu. Para Bonek kecewa karena sumber yang kerap dilakukan oleh mantan pelatih Persija Jakarta ini, dari mengatakan tim kampung dan lainnya. (hrs)