Isu Prostitusi dan Narkoba, Seungri BINGBANG Batalkan Konser
Sejak akhir Januari 2019, nama Seungri, member termuda BINGBANG, ramai diperbincangkan. Bukan karena karyanya, tapi nama Seungri dikaitkan dengan banyak kasus.
Setelah kasus penganiayaan di klub Burning Sun, yang dulu pernah menjadi miliknya, seperti bom waktu, kasus tersebut malah melebar ke dugaan prostitusi hingga konsumsi narkoba ketika berada di Vietnam.
Rabu malam, Seungri baru saja menjalani pemeriksaan polisi lebih dari 8 jam. Dari hasil pemeriksaan tersebut Seungri menyatakan bahwa masalah mengenai prostitusi telah selesai. Ia juga telah menjalani semua tes narkoba.
Masalah hukum yang tengah dihadapi anak asuhnya itu membuat YG Entertainment mengambil keputusan untuk membatalkan seluruh kegiatan Seungri, termasuk jadwal konser di Jakarta pada 17 Maret mendatang.
"Konser Seungri di Osaka pada 9-10 Maret dan Jakarta pada 17 Maret harus dibatalkan. Seungri secara sukarela menjalani pemeriksaan di kepolisian dan memutuskan untuk berpartisipasi dalam investigasi selama 8 jam 30 menit. Secara khusus, kepolisian melakukan penyelidikan seksama soal layanan prostitusi," ungkap pihak manajemen dikutip dari Allkpop, Jumat 1 Maret 2019.
Tak hanya konser, Seungri akan menghentikan semua kegiatan terjadwal lainnya (hiatus) hingga masalah selesai.
Seungri akan bekerja sama dengan semua penyelidikan polisi. "Selain konser, jadwal Seungri lainnya sudah dibatalkan. Ia berencana terlibat dalam semua investigasi kepolisian dalam beberapa waktu ke depan," demikian pengumuman resmi YG Entertainment. (leni)