Isu Mantan Istri Selingkuh, Kenang Mirdad Pindah Agama?
Mantan pasangan Jamal Mirdad dan Lydia Kandou sebelum bercerai dikenal sebagai pasangan berbeda keyakinan. Dua anak laki-laki mereka beragama Islam, Kenang Mirdad dan Nathana, mengikuti agama ayahnya. Sedangkan dua anak perempuannya, yakni Nana Mirdad dan Naysila Mirdad beragama Kristen mengikuti sang ibu.
Namun baru-baru ini, beredar kabar jika Kenang Mirdad pindah agama mengikuti Lydia Kandou. Kabar ini muncul setelah ayah dua anak ini resmi bercerai dari Tyna Kanna Mirdad alias Tyna Dwi Jayanti, pada Senin 18 Januari 2022.
Tyna Dwi Jayanti menggugat cerai suaminya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 30 Agustus 2021, setelah keduanya menikah selama 12 tahun. Dulu, Lydia Kandou dan Jamal Mirdad cerai setelah 27 tahun berumah tangga.
Menanggapi isu putranya pindah agama, Lydia Kandou pun angkat bicara. Menurut ibu empat anak ini, selama 12 tahun membina rumah tangga, putra dan mantan menantunya itu masih berada dalam keyakinan yang sama. Dia juga menegaskan, Tyna Dwi Jayanti tahu betul terkait keyakinan yang dianut Kenang Mirdad.
"Setahu saya, dari awal pacaran sampai pernikahan 12 tahun dan sampai sekarang dalam keyakinannya, Kenang enggak pernah berubah dan Tyna tahu itu," beber Lydia Kandou.
Mantan istri Jamal Mirdad itu pun heran dengan beredarnya isu pindah agama tersebut. Lydia Kandou menyebutkan jika hal tersebut cenderung tak masuk akal. Perempuan 58 tahun ini pun mencurigai, isu Kenang Mirdad pindah agama sengaja dihembuskan untuk menutupi isu perselingkuhan diduga dilakukan mantan istrinya.
"Kalau memang soal agama, kenapa tunggu 12 tahun setelah adanya kabar perselingkuhan (Tyna Dwi Jayanti)?" ucapnya.
Lydia Kandou menduga bahwa kabar tersebut sebagai ajang pembenaran diri. Terlebih, isu agama kerap menjadi instrumen empuk guna mencari kebenaran tersebut. "Maaf, ada beberapa orang yang memakai nama agama untuk mencari pembenaran diri," sambungnya.
Artis senior kelahiran 21 Februari 1963 itu mengaku jika saat ini keluarga besarnya fokus membuka lembaran baru tanpa Tyna Dwi Jayanti. Dia juga mengatakan, biduk masalah perceraian Kenang Mirdad dan Tyna Dwi Jayanti hanya keluarga besar yang mengetahui secara pasti. Mereka pun memilih bungkam karena kepentingan dan kebahagiaan cucu tercintanya.
"Kita memilih diam karena kebahagiaan Alaia dan Aluna itu penting untuk kita," tandas bintang film Ramadhan dan Ramona ini.
Sebagai ibu kandung, Lydia Kandou mengaku lega lantaran Kenang Mirdad kini sudah move on dari mantan istrinya itu. "Doain aja untuk pemulihan dan masa depan Kenang yang baru ya, harapan kita selalu yang terbaik," pungkasnya.
Advertisement