Innalillahi, Ichsan Yasin Limpo Wafat Akibat Kanker Paru-paru
Mantan Bupati Gowa, Ichsan Yasin Limpo, meninggal dunia dalam perawatan di Rumah Sakit Juntendo, Tokyo, Jepang, hari ini, Selasa 30 Juli 2019 pukul 07.30 WIB waktu setempat.
Kabar meninggalnya Bupati Gowa, Sulawesi Selatan, selama dua periode itu disampaikan oleh Sirajuddin, Kabag Humas Pemerintah Kabupatan Gowa. "Innalillahi wa innaialahirojiun. Telah meninggal dunia Bapak Dr. H. Ichsan Yasin Limpo, SH MH pada Selasa 30 Juli 2019 jam 07.30 waktu Tokyo," katanya melalui pesan singkat WhatsApp.
Seperti diketahui, selama beberapa bulan terakhir, Ichsan Yasin Limpo berjuang melawan penyakit kanker. Sebelum dirawat di Jepang, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sulsel ini sempat menjalani perawatan di Singapura.
Pihak keluarga almarhum juga membenarkan kabar meninggalnya mantan Bupati Gowa tersebut. "Betul, beliau wafat dan menghembuskan nafas terakhir sekitar 30 menit lalu (pukul 8:00 waktu Tokyo)," kata adik kandung almarhum, Irman Yasin Limpo.
Ichsan Yasin Limpo meninggal karena menderita kanker paru-paru stadium 4. Sejak awal 2019, ia telah mendapatkan perawatan intensif untuk mengobati penyakitnya tersebut. "Sudah lima bulan derita kanker paru-paru stadium 4, dan sempat melakukan kemo di Singapura," jelas Irman.
Calon wakil presiden Sandiaga Uno sempat menjenguk Ichsan Yasin Limpo di Mount Elizabeth Hospital di Singapura, pada 4 Juli 2019. Sandiaga Uno ditemani sang istri, Nur Asia, sempat foto bersama dan mendoakan kesembuhan sahabatnya tersebut.
Setelah perawatan di Singapura, Ichsan Yasin Limpo kemudian berpindah ke Jepang untuk menjalani pengobatan intensif sebelum meninggal dunia.
Rencananya, jenazah Ichsan Yasin Limpo akan diterbangkan kembali menuju Tanah Air dan akan dibawa ke rumah duka di Makassar.
Ichsan Yasin Limpo adalah tokoh yang disegani di Sulawesi Selatan dan merupakan saudara dari mantan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Ichsan Yasin Limpo sempat memimpin Kabupaten Gowa dua periode dan juga memimpin Palang Merah Indonesia (PMI) Sulsel. Tidak hanya itu, Ichsan Yasin Limpo juga sempat bertarung di Pilgub Sulsel pada tahun 2018 lalu.