Innalillahi, Bang Sapri Meninggal Usai Ventilator Dilepas
Perjuangan komedian Bang Sapri melawan penyakit diabetes telah berakhir. Pemain lenong yang biasa pantun "masak air biar mateng" di acara komedi Pesbukers meninggal dunia, Senin 10 Mei 2021 petang. Kabar duka ini disampaikan pengisi acara Pesbukers yakni Eko Patrio, Ruben Onsu, dan Raffi Ahmad.
Bang Sapri menghembuskan napas terakhir di usia 49 tahun. Dia meninggalkan seorang istri yang tengah mengandung anak kedua. Menurut hari perkiraan lahir (HPL), istri Bang Sapri akan melahirkan lewat operasi caesar pada 18 Mei mendatang.
Bang Sapri mengidap diabetes. Saat masuk rumah sakit, gula darahnya mencapai 1.143 hal ini membuat dua kakinya mengalami penyumbatan darah. Bentuk kakinya pun tampak mengecil. Sedangkan di bagian bawah hingga telapak kaki kulitnya menghitam.
"Karena ada gula darah, maka ada penyumbatan di kaki. Jadi di kaki udah memar," kata Dolly, adik Sapri saat menjadi bintang tamu acara Pesbukers di ANTV. Kondisi yang sama diungkap Dolly saat menjadi bintang tamu acara Sore-Sore Ambyar Trans TV, Minggu 9 Mei 2021.
Dokter menyarankan, kondisi itu harus segera dilakukan tindakan. Jika tidak, akan berdampak buruk pada diri Bang Sapri.
Namun sayang, sebelum tim medis melakukan tindakan, Bang Sapri mengalami gangguan pernapasan meski telah menggunakan ventilator. Pada Senin petang, ventilator terpaksa dicopot karena tim dokter melakukan kejut jantung untuk memulihkan kondisi pasien. Namun sayang, usaha maksimal dari dokter tidak membuahkan hasil hingga akhirnya Eko Patrio mengumumkan kematian Bang Sapri pantun menjelang pukul 19.00 WIB.