Awas Virus Nempel di Aplikasi Android Perhatikan Saat Mau Instal
Salah satu keunggulan ponsel pintar adalah memungkinkan memiliki berbagai aplikasi, mulai dari penunjang kerja hingga aplikasi untuk mengisi waktu luang.
Masalahnya, bagaimana tingkat keamanan aplikasi yang ditawarkan, mengingat ponsel menyimpan begitu banyak data pribadi.
Donny Koesmandarin, Territory Channel Manajer Kaspersky Lab Indonesia, mengungkapkan umumnya para pengguna hanya mengecek logo aplikasi ketika ingin mengunduh.
Seperti yang disampaikan Kaspersky Lab dalam keterangan pers ke media, pihaknya menyarankan memperhatikan hal di bawah ini sebelum memasang aplikasi tersebut di ponsel.
1. Cek pembuat aplikasi
Tidak banyak yang memperhatikan kesesuaian antara aplikasi dengan perusahaan yang secara resmi membuatnya.
Saat hendak mengunduh aplikasi melalui App Store atau Play Store misalnya, umumnya orang melihat ulasan apakah perangkat lunak tersebut dapat berjalan dengan baik.
2. Toko aplikasi resmi
Usahakan mengunduh dari toko resmi penyedia aplikasi, misalnya Play Store untuk perangkat Android dan App Store untuk iOS. Tempat seperti itu umumnya menyeleksi aplikasi yang akan masuk ke toko mereka sebelum dapat diunduh oleh para pengguna.
3. Baca ulasan
Sebelum memasang aplikasi tersebut, baca ulasan-ulasan yang diberikan oleh mereka yang pernah menggunakan perangkat lunak tersebut, terutama bila akan memasang aplikasi open source.
"Kalau ada yang komplain, waspada," kata dia.
4. Cek sumber
Bila sudah mengunduh aplikasi tersebut, ada baiknya mengecek source, atau sumber aplikasi tersebut. Hal ini berlaku juga untuk aplikasi yang berasal dari browser.
Ia menyarankan untuk menggunakan antivirus yang dapat mengecek source aplikasi tersebut untuk mempermudah pekerjaan.
Virus Android Berbahaya
Begitu mengetahui cara mengantisipasi titipan virus yang sengaja ikut dalam Android, berikut virus-virus berbahaya yang kerap ada sembunyi di balik aplikasi Android.
Andr/PJApps-C
Virus pertama yang berbahaya adalah Andr/PJApps-C, virus ini termasuk ke dalam golongan Trojan. Cara penanganannya ketika antivirus mendeteksi sebuah aplikasi yang terkena malware ini, berarti aplikasi tersebut telah di crack atau di periksa menggunakan tool cracker yang tersedia secara umum. Malware jenis ini tidak terlalu berbahaya.
Andr/BBridge-A
Virus selanjutnya adalah Andr/BBridge-A, virus ini termasuk ke dalam golongan Trojan. Bisa Juga dikenal dengan BaseBridge. Virus ini menggunakan previlege escalation untuk masuk ke dalam sistem dan setelah itu menginstall aplikasi berbahaya masuk ke dalam perangkat Android. Malware ini mengunakan protokol HTTP untuk berhubungan dengan pusat server dan setelah itu mengirimkan informasi berharga yang terdapat pada perangkat Android yang diserangnya. Bahayanya lagi saat malware ini bisa mengirim dan membaca SMS. Malware ini akan menbersihkan SMS yang masuk dan menghilangkan informasi bahwa kita telah dikenakan biaya pengunaan SMS premium, siap-siap tekor pulsa Anda.
Andr/BatteryD-A
Malware ini juga termasuk Trojan yang mempunyai nama lain Trojan. AndroidOS.FakeDoc.b. Malware ini akan membuat aplikasi “Battery Doctor” yang memberitahukan bahwa aplikasi ini akan menghemat pemakaian baterai pada perangkat Android yang diserangnya. Sebaliknya aplikasi ini akan mengirimkan informasi mengenai perangkat Android yang diserangnya dan akan mengirimnya ke server pusat memakai HTTP. Malware ini juga menyebabkan munculnya banyak iklan saat Anda membuka aplikasinya.
Andr/Generic-S
Malware ini termasuk dalam golongan Malicious behavior. Malware ini juga mempunyai kemampuan untuk mengirimkan SMS premium tanpa pengetahuan pemiliknya di perangkat Android yang diserangnnya, ini tak hanya pulsa yang tekor melainkan kuota Anda bisa tersedot.
Andr/DrSheep-A
Malware ini juga termasuk dalam golongan Trojan. Malware ini mempunyai kemampuan untuk membajak (hack) akun Facebook, Twitter dan LinkedIn yang aktif pada perangkat Android yang diserangnya. Malware ini juga mempunyai nama lain HackTool.AndroidOS.DroidSheep A
Sebagai pengguna Android Anda harus lebih waspada terhadap file-file yang mencurigakan atau Anda tidak mengerti yang muncul secara tiba-tiba di dalam memori perangkat Android Anda. Sebagai tindak pencegahan alangkah baiknya Anda memiliki aplikasi antivirus untuk mencegah serangan dari malware-malware yang bisa datang dari mana saja dan tiba-tiba. Untuk melindungi perangkat Android Anda harus memiliki aplikasi Antivirus yang cukup ampuh, Anda dapat melihat di website “Download Antivirus Android Free”. Jika ingin berdiskusi lebih lanjut soal virus Android, tanyakan di sini.
(Wsn)
Aplikasi Android semacam ini kerap di dalamnya tertempel virus berbahaya
Advertisement