Ini Strategi Eks Ketua KPU Surabaya untuk Menangkan Eri-Armuji dalam Pilkada 2024
Ketua Tim Pemenangan Eri Cahyadi-Armuji, Nur Syamsi, akan memanfaatkan pengalamannya sebagai Ketua KPU Kota Surabaya sejak 2014-2024 untuk memenangkan petahana pada Pilwali Surabaya 2024.
Syamsi menjelaskan, pihaknya akan memanfaatkan sumber daya yang dimiliki 18 partai politik pengusung Eri-Armuji dan kelompok elemen masyarakat yang mendukung mereka.
"Paslon Eri-Armuji yang mendapatkan nomor urut satu di Pilkada 2024, diusung oleh 18 parpol dan didukung berbagai elemen masyarakat. Sesuai arahan dari Pak Armuji, semua sumber daya dukungan ini harus kita maksimalkan," ucapnya, Selasa 24 September 2024.
Sebagai mantan Ketua KPU Kota Surabaya, Syamsi menegaskan, pihaknya akan menggunakan seluruh metode kampanye yang terkandung dan dijelaskan dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 13 Tahun 2024.
"Dengan segala sumber daya yang kita miliki, kita akan menerapkan metode kampanye yang sudah diatur sehingga semua komponen masyarakat tersentuh. Pengalaman saya di KPU bisa membantu," ucapnya.
Terkait generasi muda di DPT Pilkada 2024 di Surabaya yang jumlahnya mencapai 52 persen, Syamsi mengatakan, pihaknya akan melancarkan strategi khusus untuk memikat perhatian mereka.
"Kami akan berusaha memanfaatkan berbagai media yang ada untuk menyampaikan program kerja Eri-Armuji, sehingga target dari tim pemenangan dapat tercapai,” katanya.
Terkait instruksi untuk mengosongkan suara kotak kosong, Syamsi menjelaskan, pihaknya juga akan melakukan pendekatan kepada masyarakat yang sudah mendeklarasikan diri untuk mendukung kotak kosong. Tim pemenangan akan meyakinkan mereka bahwa Eri-Armuji masih memiliki kapasitas untuk memimpin Kota Pahlawan.
"Kami akan melakukan pendekatan tidak hanya kepada pendukung kotak kosong, tetapi juga seluruh masyarakat Surabaya. Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk mencapai target suara 100 persen, berdasarkan sumber daya yang sudah bergabung untuk mendukung Eri-Armuji, termasuk 30 kelompok masyarakat. Semoga dukungan ini tetap mengalir,” pungkasnya.