Ini Fakta dan Sejarah Kekalahan Jerman Usai Keok dari Spanyol
Jerman harus merasakan pil pahit saat tumbang di tangan Spanyol dengan skor 0-6, Rabu 18 November 2020 WIB. Kekalahan di matchday 6 Grup D UEFA Nations League tersebut sangat menyakitkan bagi Toni Kroos dkk.
Menurunkan skuat terbaiknya, Jerman seakan tak berkutik di tangan Spanyol. Gempura bertubi-tubi yang dilancarkan La Furia Roja membuat Jerman tak mampu mengembangkan permainan.
Gol demi gol, termasuk hattrick Ferran Torres menjadi pemandangan yang menyesakkan bagi Jerman.
Ini kekalahan besar pertama Jerman di pertandingan kompetitif sejak 66 tahun terakhir. Lantas, fakta-fakta apa saja yang patut diketahui dari kekalahan ini. Berikut fakta dan sejarah kekalaan Jerman:
Sebelum hancur lebur di laga ini, Jerman pernah mengalami kekalahan dengan skor 3-8 dari Hungaria di Piala Dunia 1954.
Kekalahan terbesar Jerman sepanjang sejarah terjadi pada laga persahabatan lawan Inggris di tahun 1909. Kala itu Die Nationalmanschaaft dibantai 0-9.
Kebobolan dengan margin sebesar ini merupakan pertama kalinya dialami Manuel Neuer sejak mengawa gawang Jerman. Kebobolan terbesar sebelumnya ia alami ketika Bayern Munchen tumbang 2-5 dari Borussia Dortmund.
Bagi Joachim Low, kekalahan ini merupakan yang terbesar sejak ia memegang kendali pelatih.
Jerman gagal melaju ke semifinal UEFA Nations League karena hanya berada di posisi runner-up.
Advertisement