Ini Alasan yang Membuat Via Vallen Mau Nyanyi Jingle Gus Ipul
Keputusan Via Vallen untuk menyanyikan jingle Gus Ipul, ternyata tak hanya bermotif ekonomi semata. Ada pertimbangan-pertimbangan lain yang membuat Via Vallen mau menyanyikan jingle Gus Ipul.
Kata dia, saat disodori untuk menyatakan jingle Gus Ipul itu, dia saat itu baru sebatas mendengarkan syair dan notasinya. Tapi saat mendengarkan, Via Vallen langsung merasa sreg dengan jingle tersebut. Kata dia, dasar lagunya jingle Gus Ipul sudah bagus.
”Tapi ternyata setelah didengarkan, liriknya sangat bermakna. Notasinya juga enak banget. Saat itu, saya langsung menerima tawaran untuk menyanyikan jingle Gus Ipul,” kata Via Vallen di Surabaya, Senin 22 Januari.
Via juga menambahkan, sebenarnya ada calon lain gubernur lain yang menawari untuk menyanyikan jinglenya. Namun dirinya menolak dengan alasan, sudah terlanjur kesengsem dengan Gus Ipul.
“Kata manajemen sih, mereka tak terlalu serius dengan tawaran mereka. Beda dengan Gus Ipul yang sangat serius mengajak kerjasama. Selain itu, saya juga sudah kesengem dengan Gus Ipul,” ujar Via Vallen. (amr)