Ini Alasan Ronaldo Nangis Usai Terima Kartu Merah
Usai terima kartu merah saat menghadapi Valencia di matchday pertama Liga Champions, Cristiano Ronaldo terlihat meneteskan air mata. Juventus yang kala itu bermain dominan dengan bantuan Ronaldo dan harus menelan pil pahit, lantaran pemain Portugal itu diusir oleh wasit Felix Brych pada menit 29.
Ronaldo diusir oleh wasit setelah dianggap melakukan aksi tak terpuji pada bek lawan, Jeison Murillo. Dalam keputusan itu tentu sangat kontroversi sehingga membuat mantan bintang Real Madrid harus menangis hingga masuk di lorong stadion.
Dikutip dari Mirror, Rio Ferdinand, mantan rekan setim Ronaldo di Manchester United, memiliki analisis menarik. Menurutnya hal itu tak lepas dari jadwal Juventus berikutnya, yakni melawan Manchester United.
"Saya pikir Anda bisa melihat emosi itu muncul. Saya pikir ia akan kembali Old Trafford dan ia tak bisa bermain. Ia ingin bermain bola, Anda lihat itu," kata Ferdinand.
Juventus selanjutnya akan melawan Young Boys (Swiss) dan Manchester United (Inggris). Ronaldo kemungkinan harus absen dalam kedua laga itu.
Ferdinand menilai kartu merah itu bisa diperdebatkan. "(kejadiannya) susah untuk dilihat," kata dia.
Paul Scholes, mantan rekan Ronaldo lainnya di MU, yakin Juventus akan melakukan banding atas kartu merah itu.
"Terlihat sebelumnya ia mendapat beberapa kali tendangan. Ia juga mungkin mendapat sikutan dari lawan. Ronaldo sendiri tak percaya putusan itu," ujarnya.
Meski Ronaldo kena kartu merah, Juventus akhirnya menang berkat dua penalti yang dieksekusi oleh Miralem Pjanic.