Ini 6 Fakta tentang Messi Usai Barcelona Juara Copa del Rey
Barcelona berhasil menjadi jawara Copa del Rey musim 2020/2021 usai menghajar Athletic Bilbao 4-0, Minggu 18 April 2020 dini hari WIB di Estadio de La Cartuja. Trofi ini menjadi penghapus dahaga Barcelona setelah musim-musim yang kering gelar.
Pada pertandingan itu, Barcelona tampil dominan. Menggempur pertahanan Bilbao di sepanjang laga, tanpa membiarkan lawan memberikan ancaman berarti hingga laga usai. Barcelona sepertinya kembali trek yang benar. Tampil sempurna untuk final yang sempurna.
Penguasaan bola sebesar 77 persen dengan 14 tembakan percobaan di sepanjang laga merepresentasikan betapa perkasanya Barcelona atas Bilbao, yang hanya memiliki 23 persen penguasaan bola dan melepaskan tujuh tembakan percobaan.
Sementara itu, ada sejumlah fakta menarik tentang pencapaian Lionel Messi usai kemenangan di final kali ini. Selain mencetak dua dari empat gol yang bersarang ke gawang Bilbao. Secara keseluruhan, Messi tampil luar biasa di pertandingan tersebut.
Adapun 6 fakta yang dicatatkan Messi usai kemenangan tersebut.
1. Gelar juara Copa del Rey kali ini merupakan yang ketujuh dari 10 final yang dimainkan Messi.
2. Dengan dua gol yang ia hasilkan di final kontra Bilbao ini, Messi memegang rekor pencetak gol terbanyak di final Copa del Rey dengan sembilan gol.
3. Messi menjadi pemain asing yang mengoleksi gol terbanyak di sepanjang gelaran Copa del Rey dengan 55 gol.
4. Lionel Messi juga tercatat sebagai pemain terbanyak yang tampil di Copa del Rey (80 pertandingan)
5. Ini untuk pertama kalinya Lionel Messi mengangkat trofi Copa del Rey sebagai kapten.
6. Messi kini menjadi pemain Barcelona tersukses sepanjang sejarah dengan 35 trofi.
Advertisement