Ini 5 Destinasi Ronaldo Jika Hengkang dari MU di Musim Panas 2022
Manchester United gagal tampil impresif di awal musim ini. Meski sempat menggebrak di laga-laga awal, performa MU terus angin-anginan. Kekalahan 0-5 dari Liverpool dan 0-2 pada dua pekan berikutnya membuat MU bertengger di peringkat keenam.
Dengan kondisi terkini, Setan Merah diragukan bisa bangkit lagi di pertandingan-pertandingan berikutnya. Bila tak membaik dan gagal lolos ke zona Liga Champions, di musim panas 2022 mendatang Cristiano Ronaldo bisa memilih untuk pindah ke klub lain yang lebih menjanjikan tampil di Eropa.
Ke mana Ronaldo akan berlabuh bila harus keluar dari Manchester United? Ini 5 destinasi yang tepat untuk Ronaldo bila hengkang dari Manchester United:
Paris Saint Germain
Dengan kontrak Kylian Mbappe yang akan berakhir pada bulan Juni dan ketertarikan Real Madrid untuk mengontrak penggawa timnas Pranci tersebut, Ronaldo tampaknya menjadi kandidat yang baik untuk mengisi kekosongan penyerang PSG tersebut.
Jika klub Ligue 1 itu merekrut Ronaldo, mereka akan menjadi tim pertama yang mempertemukan bintang Portugal itu dan Lionel Messi.
Real Madrid
Ronaldo meninggalkan Los Blancos pada 2018 untuk bergabung dengan Juventus. Sejak musim panas itu, ia terus-menerus dikaitkan dengan kembali ke Estadio Santiago Bernabeu. Kapten timnas Portugal itu mempertahankan hubungan baik dengan Real Madrid dan potensi comeback tidak bisa dikesampingkan.
Sporting CP
Di masa lalu, pemain depan Manchester United itu mengisyaratkan kemungkinan pensiun di klub masa kecilnya, Sporting CP. Di klub tersebut ia bernaung sebelum bergabung dengan Setan Merah pada tahun 2003.
Jika Ronaldo memutuskan untuk kembali ke negara asalnya untuk gantung sepatu, klub raksasa Lisbon itu tampaknya menjadi satu-satunya pilihan yang akan dia pertimbangkan.
Inter Miami
Kembali pada tahun 2020, pemilik Inter Miami, David Beckham, menyatakan keinginannya untuk membawa bintang seperti Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo untuk mendongkrak nama merek klub.
"Anda benar-benar menginginkan pemain terbaik dan, jika Anda memiliki kesempatan untuk mendatangkan pemain seperti Cristiano atau Messi, itu akan sangat bagus," kata Beckham saat itu.
Barcelona
Ini mungkin tampak hampir mustahil, tetapi tidak ada yang harus dikesampingkan dalam sepak bola. Bahkan, mantan direktur Barcelona Toni Freixa percaya bahwa ini bisa menjadi peluang Blaugrana untuk membawa Ronaldo kembali ke LaLiga Santander.
“Jika ada waktu untuk kegilaan seperti itu maka sekaranglah saatnya (merekrut Ronaldo),” kata Freixa ketika ditanya tentang kemungkinan kepindahan Ronaldo ke Barcelona saat tampil di 'La Porteria' Beteve.
Advertisement