Ini 4 Catatan Penting Usai Real Madrid Juara La Liga 2021/2022
Real Madrid menahbiskan diri sebagai juara La Liga 2021/2022. Kepastian ini mereka dapatkan setelah menggulung tim tamu Espanyol dengan skor 4-0 pada pekan ke-34 La Liga 2021/2022, Sabtu 30 April 2022 di Estadio Santiago Bernabeu.
Tim besutan Carlo Ancelotti tampil luar biasa di pertandingan ini dengan Rodrygo Goes tampil sebagai bintang lapangan. Penyerang muda asal Brasil itu mencetak dua gol penting sebelum Marco Asensio dan Karim Benzema melengkapi kemenangan Madrid menjadi 4-0.
Eefektivitas menjadi kunci kemenangan Madrid di pertandingan ini. Meski kalah dalam jumlah melepaskan tembakan, Madrid jauh lebih tajam dibanding tim tamu.
Adapun catatan penting usai Madrid memastikan diri menjadi kampiun La Liga musim ini sebagai berikut:
1. Real Madrid telah memenangkan Liga Spanyol 2021/2022 saat kompetisi masih menyisakan empat laga. Gelar liga ini paling awal bagi Madrid sejak musim 1989/1990 (juga dengan empat laga sisa).
2. Dengan tambahan satu gol ke gawang Espanyol, Marco Asensio untuk pertama kalinya mencapai dua digit gol dalam satu musim di sepanjang kariernya.
3. Rodrygo Goes mencetak empat gol dalam lima pertandingan terakhirnya untuk Real Madrid di semua kompetisi.
4. Gelar La Liga musim ini adalah gelar kedua dari tiga musim terakhir. Sekali bersama Zinedine Zidane (musim 2019/2020) dan kali ini bersama Carlo Ancelotti.
Advertisement