Indra Sjafri Minta Pemain Timnas U-19 Tak Remehkan Kamboja
Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Kamboja pada pertandingan kedua Grup A Piala AFF U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu 20 Juli 2024 malam.
Menyambut laga itu, Timnas U-19 dalam kepercayaan diri yang tinggi pasca kemenangan pertama melawan Filipina dengan skor 6-0.
Kendati menang besar, Indra Sjafri selaku Pelatih Timnas U-19 meminta pemainnya tidak jumawa atau besar kepala.
Sebab, Kamboja tetap tim kuat meski pada laga perdananya kalah 2-3 melawan Timor Leste. Bahkan, dalam laga itu Kamboja sempat tertinggal 3-0 bisa mencetak dua gol.
"Saya ingatkan ke pemain tidak boleh ada yang jumawa, menganggap enteng apapun dan siapapun lawan, di sepak bola apapun bisa terjadi. Kamboja main bagus tapi tiga gol beruntun dicetak Timor Leste tapi bisa cetak dua gol. Jadi pemai paham tidak boleh over confidence dan fokus setiap pertandingan," kata Indra sebelum memimpin latihan tim di Lapangan Thor, Surabaya, Jumat 19 Juli 2024 sore.
Menyambut laga tersebut, Indra mengaku, sudah memahami cara bermain tim Angkor Warriors itu dari rekaman pertandingan dan saat menyaksikan langsung pertandingan melawan Timor Leste.
"Saya selalu mewaspadai tim keseluruhan tidak perorangan. Paling penting kalau game plan benar maka pemain menonjol mereka akan terisolasi," pungkasnya.
Advertisement