Indonesia Tambah 8.844 Kasus, Jumlah Testing di Akhir Pekan Turun
Indonesia melaporkan tambahan kasus Covid-19 harian sebanyak 8.844 orang per Sabtu 13 Februari 2021. Jumlah orang yang dites PCR dalam 24 jam mengalami penurunan dibanding hari-hari sebelumnya, sebanyak 24.889 orang.
Dilansir dari Kawal Covid-19, DKI Jakarta melaporkan kasus harian terbanyak mencapai 3.018, disusul Jawa Barat sebanyak 1.737 kasus, dan Jawa Tengah sebanyak 763 kasus. Sedangkan Jawa Timur melaporkan kasus sebanyak 560.
Indonesia juga melaporkan tambahan pasien sembuh harian, sebanyak 11.919. Jumlah pasien sembuh terbanyak dilaporkan oleh DKI Jakarta mencapai 4.746, disusul Jawa Barat sebanyak 2.483, dan Jawa Tengah sebanyak 557 pasien sembuh. Jawa Timur melaporkan pasien sembuh harian sebanyak 666 orang.
Selain itu, sebanyak 280 orang dilaporkan meninggal. Jawa Tengah melaporkan 109 orang meninggal dalam sehari. Disusul DKI Jakarta sebanyak 53 orang meninggal, dan Jawa Timur sebanyak 45 orang meninggal.
Total terdapat 1.210.703 kasus Covid-19 di Indonesia, dengan rincian sebanyak 161.731 orang dalam perawatan, 1.016.036 orang sembuh, dan 32.936 orang meninggal.
Sementara, laporan harian juga menyebutkan jika jumlah orang yang dites PCR di akhir pekan ini, mengalami penurunan, sebanyak 24.889 orang. Dengan jumlah kasus positif sebanyak 8.844, maka rerata positif Covid-19 di Indonesia melonjak mencapai 35,53 persen.
Advertisement