Indonesia Tambah 8.692 Covid-19, Rerata Positif Capai 31 Persen
Indonesia melaporkan tambahan 8.692 kasus Covid-19 per Senin 11 Januari 2021. Sebanyak 214 orang dilaporkan meninggal.
Dilansir dari Kawal Covid-19, kasus terbanyak berasal dari Jakarta sebanyak 2.461 kasus, disusul Jawa Barat 1.475 kasus, dan Jawa Tengah 1.049 kasus. Jawa Timur sendiri melaporkan kasus baru sebanyak 792. Hanya Sumatera Barat dan Kalimantan Barat yang tidak melaporkan kasus baru.
Selanjutnya, terdapat tambahan pasien sembuh baru sebanyak 7.715 orang, terbanyak berasal dari Jakarta mencapai 2.510 orang sembuh, disusul Jawa Barat 1.060 sembuh, Jawa Tengah 791 orang, dan Jawa Timur sebanyak 522 orang sembuh.
Kemudian, terdapat 214 orang meninggal, dengan terbanyak berada di wilayah Jawa Timur mencapai 70 orang, kemudian Jawa Tengah dan Jakarta masing-masing 31 orang, dan Jawa Barat terdapat 11 orang meninggal. Terdapat pula pengurangan jumlah suspek sebesar 1.809, sehingga tersisa total terdapat 68.572 suspek di seluruh Indonesia.
Selain itu, angka rerata positif di Indonesia melonjak tajam mencapai 31,1 persen. Angka ini didapat lantaran angka positif yang besar diikuti rendahnya jumlah orang yang dites Covid-19, sebanyak 27.948 orang selama 24 jam terakhir.
Kini Indonesia memiliki total 836.718 kasus, dengan rincian sebanyak 123.636 orang dirawat, 688.738 pasien sembuh, dan 24.343 orang meninggal. Terdapat total 5,2 juta orang telah dites PCR di Indonesia sejak Maret tahun lalu hingga saat ini.