Indonesia Laporkan 3.373 Kasus Covid-19, Tiga Provinsi Nihil
Indonesia melaporkan tambahan kasus Covid-19 sebanyak 3.373 per Senin, 19 Oktober 2020. Terdapat pula 3.919 pasien sembuh, dan 106 meninggal. Laporan kasus baru ditemukan di seluruh provinsi, kecuali di Papua, Sulawesi Barat, dan Kalimantan Barat.
Tambahan kasus baru menyebabkan jumlah kasus kumulatif mencapai 365.240, dengan 63.380 di antaranya sedang dalam perawatan, 289.243 telah sembuh, dan 12.617 meninggal.
Berdasarkan data yang bersumber dari kementerian kesehatan yang dihimpun oleh Kawal Covid-19, diketahui pula terdapat 36.259 spesimen yang diperiksa, dan 25.202 orang yang dites Covid-19 dalam satu hari.
Jika dilihat per wilayah, Jakarta melaporkan kasus baru terbanyak mencapai 926, disusul Jawa Barat 524, Jawa Tengah 316, Jawa Timur 242, Sumatera Barat 242, Riau 197, Banten 120, Aceh, 116, dan Bali 109. Sebanyak 22 provinsi lain melaporkan kasus di bawah 100.
Jakarta juga melaporkan pasien sembuh terbanyak mencapai 1.124, disusul Riau sebanyak 521, kemudian Jawa Tengah sebanyak 352, Jawa Timur 341, dan Jawa Barat sebanyak 339, Juga Aceh sebanyak 215, Sumatera Barat 170, Sumatera Utara 118, Sulawesi Tenggara 108, dan Bali 100. Hanya Bengkulu, Kalimantan Barat, Kepulauan Riau, Papua, Sulawesi Barat, dan Nusa Tenggara Timur, yang tidak melaporkan pasien sembuh baru.
Sementara Jawa Barat melaporkan pasien meninggal mencapai 21 orang, disusul Jawa Timur sebanyak 18 orang, Jakarta 14 orang, dan Sumatera Barat 13 orang.
Sehingga, kasus kumulatif terbanyak per daerah dilaporkan oleh Jakarta mencapai 95.253, dengan 80.167 di antaranya telah sembuh, dan 2.046 orang meninggal. Berikutnya Jawa Timur dengan kasus total mencapai 49.174, dengan 43.049 di antaranya sembuh, dan 3.526 orang meninggal.
Advertisement