Indonesia Laporkan 2.853 Infeksi Baru, Terdapat 57 Ribu Suspek
Indonesia melaporkan tambahan kasus Covid-19 sebanyak 2.853 per Senin 9 November 2020. Selain itu, terdapat tambahan suspek sebanyak 882 orang sehingga membuat total kasus suspek mencapai 57.925. Suspek menjadi prioritas pemeriksaan tes PCR sehingga diketahui status infeksinya.
Dilansir dari Kawal Covid-19, laporan kasus baru terbanyak berasal dari Jakarta mencapai 716, disusul Jawa Tengah 619, Jawa Barat 330, Jawa Timur 234, Sumatera Barat 126, dan Banten 120. Sebanyak 24 provinsi lain melaporkan kasus di bawah 100.
Selain kasus baru, Indonesia juga melaporkan 3.968 pasien sembuh, dan 75 orang meninggal. Jawa Timur melaporkan kasus meninggal harian terbanyak mencapai 14 orang, disusul Jakarta sebanyak 12 orang, dan Jawa Tengah 10 orang.
Terdapat tambahan jumlah spesimen yang dites sebanyak 34.365, dan jumlah orang yang diperiksa sebanyak 24.747 dalam 24 jam. Jumlah orang yang diperiksa dalam sehari, tidak mencukupi untuk memeriksa seluruh suspek yang mencapai 57.925 orang di seluruh Indonesia. Jumlahnya terus meningkat lantaran jumlah suspek baru lebih banyak dibanding yang sudah jelas status infeksinya.
Indonesia sendiri kini memiliki jumlah infeksi kumulatif mencapai 440.569 dengan rincian sebanyak 372.266 pasien sembuh dan 14.689 orang meninggal.
Jakarta menjadi wilayah penyumbang kasus terbanyak mencapai 112.743 kasus dengan rincian sebanyak 102.831 adalah pasien sembuh, dan 2.377 adalah pasien meninggal.
Berikutnya Jawa Timur degan total kasus sebanyak 54.865, dengan rincian 48.812 pasien sembuh dan 3.913 pasien meninggal.