India Dinobatkan sebagai Miss Universe 2021 di Israel
Harnaaz Sandhu dari India berhasil mengalahkan 79 kontestan negara lain dalam ajang Miss Universe 2021. Ia mewarisi mahkota yang sebelumnya dimiliki Miss Universe 2020 Andrea Meza dari Meksiko.
Andrea Meza tercatat sebagai Miss Universe dengan masa jabatan terpendek. Dia terpilih sebagai Miss Universe 2020 pada Mei 2021. Ajang Miss Universe 2020 baru digelar pada 2021 karena adanya pandemi Covid-19. Hal itu yang membuat Andrea Meza baru terpilih pada Mei 2021 dan hanya menyandang gelar Miss Universe selama delapan bulan.
Panitia penyelenggara Miss Universe ke-70 memilih Eilat, Israel sebagai tuan rumah. Ini merupakan sebuah kota yang dibangun di atas reruntuhan kota Palestina, Umm Al-Rashrash pada tahun 1949.
Eilat sendiri dikenal sebagai salah satu kota resor wisata di Israel selatan yang letaknya berada di teluk Aqaba dan berada dekat sekali dengan perbatasan negara lain seperti Mesir, Yordania, dan Arab Saudi.
Pemilihan Israel sebagai tuan rumah Miss Universe 2021 tersebut mendapatkan penolakan keras. Sebuah gerakan boikot yang dipimpin oleh akar rumput Palestina telah mendesak para kontestan untuk melewatkan acara tersebut untuk memprotes perlakuan Israel terhadap orang-orang Palestina.
The Palestinian Campaign for the Academic and Cultural Boycott of Israel menulis: "Kami mendesak semua peserta untuk mundur, untuk menghindari keterlibatan dalam rezim apartheid Israel dan pelanggarannya terhadap hak asasi manusia Palestina."
Seorang pejabat di Kementerian Pariwisata Israel, Sara Salansky mengatakan, Israel dipilih untuk menjadi tuan rumah kontes Miss Universe karena program vaksinasi virus corona Israel yang sukses.
Kontestan Prancis Positif Covid-19
Penyelenggaraan kontes sempat terdampak atas munculnya varian Omicron, yang memaksa Israel untuk menutup perbatasannya untuk turis asing akhir bulan lalu.
Sebagian besar kontestan Miss Universe sudah berada di negara itu sebelum peraturan baru mulai berlaku. Namun mereka yang datang setelahnya diberi izin khusus untuk masuk, meski dengan masa karantina wajib 72 jam.
Menjelang kontes, semua kontestan diuji virus corona setiap 48 jam dan diharuskan mematuhi persyaratan masker yang ketat. Di tengah semua pengamanan, kontestan Prancis, Clemence Botino, dinyatakan positif Covid-19 tak lama setelah tiba di Israel. Setelah 10 hari di karantina, dia dinyatakan bebas virus minggu lalu dan diizinkan untuk mengikuti kompetisi kembali.
Steve Harvey dan Miss Universe 2020 Andrea Meza memandu Miss Universe 2021. Ini menjadi yang keenam kalinya untuk Steve Harvey sebagai pemandu acara atau MC Miss Universe.
Kemenangan Harnaaz Sandhu merupakan kemenangan ketiga India dalam ajang Miss Universe. Tercatat, Sushmita Sen dinobatkan Miss Universe 1994 dan Lara Dutta pada 2000. Selain gelar Miss Universe Harnaaz Sandhu, di posisi selanjutnya, 1st runner up diraih oleh Miss Paraguay Nadia Ferreira. Sedangkan 2nd runner up diraih oleh Miss Afrika Selatan Lalela Mswane.
Indonesia Pertama Kali Absen Miss Universe
Indonesia dan Malaysia, negara-negara mayoritas Muslim yang tidak memiliki hubungan diplomatik dengan Israel, tidak mengirimkan peserta untuk Miss Universe 2021, tahun ini. Namun demikian, alasan keduanya menyangkut pandemi, bukan rekam jejak Israel dalam masalah HAM.
Yayasan Puteri Indonesia (YPI) selaku pemegang lisensi Puteri Indonesia menyampaikan dengan berat hati tak bisa ikut serta dalam Miss Universe 2021. Penyebabnya di antaranya adalah terlalu singkatnya persiapan untuk mengirimkan Puteri Indonesia ke Miss Universe 2021. YPI sendiri saat ini masih menggelar pemilihan Puteri Indonesia 2022.
Selain alasan terlalu pendeknya waktu persiapan, alasan lainnya Indonesia tak ikut serta Miss Universe 2021 di Israel adalah karena pandemi Corona. Adanya aturan perjalanan terkait pandemi Covid-19 membuat YPI memutuskan tak mengirimkan Puteri Indonesia ke Israel.
Uni Emirat Arab, yang juga menormalisasi hubungan dengan Israel tahun lalu dan dikunjungi Perdana Menteri Israel untuk pertama kalinya hari Minggu, juga tidak mengirimkan peserta. Negara teluk itu mengatakan alasannya "karena keterbatasan waktu" dalam memilih pemenang tingkat nasionalnya.
Negara lain yang juga tak mengirimkan wakilnya ke Miss Universe 2021 karena alasan pandemi Covid-29 adalah Barbados, Uruguay, dan Belize.
Top 16 Miss Universe 2021
1. Kolombia - Valeria Ayos
2. Prancis - Clemence Botino
3. Panama - Brenda Smith
4. Puerto Rico - Michelle Colon
5. Singapura - Nandita Banna
6. Bahama - Chantel O'Brien
7. Jepang - Juri Watanabe
8. Inggris - Emma Collingridge
9. Amerika Serikat - Elle Smith
10. India - Harnaaz Sandhu
11. Vietnam - Kim Nguyen
12. Aruba - Thessaly Zimmerman
13. Paraguay - Nadia Ferreira
14. Filipina - Beatrice Gomez
15. Venezuela - Luiseth Materan
16. Afrika Selatan - Lalela Mswane
Top 10 Miss Universe:
1. Aruba: Thessaly Zimmerman
2. Kolombia - Valeria Ayos
3. Prancis - Clemence Botino
4. India - Harnaaz Sandhu
5. Paraguay - Nadia Ferreira
6. Filipina - Beatrice Gomez
7. Puerto Rico - Michelle Colon
8. Afrika Selatan - Lalela Mswane
9. Bahama - Chantel O'Brian
10. USA - Elle Smith
Top 5 Miss Universe:
1. India - Harnaaz Sandhu
2. Afrika Selatan - Lalela Mswane
3. Paraguay - Nadia Ferreira
4. Kolombia - Valeria Ayos
5. Filipina - Beatrice Gomez
Top 3:
1. Afrika Selatan - Lalela Mswane
2. India - Harnaaz Sandhu
3. Paraguay - Nadia Ferreira