Imbang Lawan Persis Solo, Pemain Arema FC Merasa Dirugikan Wasit
Laga antara Arema FC versus Persis Solo di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Rabu 15 Maret 2023, berakhir dengan skor imbang 1-1. Dalam laga ini, meski berstatus sebagai tim tamu, Singo Edan mampu mencuri gol terlebih dahulu pada babak pertama.
Gol dicetak oleh Dendi Santoso pada menit ke-26 setelah sepakan kerasnya mampu merobek jala gawang Gianluca Pandeynuwu. Laskar Sambernyawa kemudian menyamakan kedudukan pada babak kedua melalui titik putih yang dieksekusi oleh Fernando Rodrigues Ortega pada menit ke-67.
Hadiah penalti yang diberikan oleh wasit kepada tuan rumah ini dinilai oleh pemain Arema FC, Bayu Aji, sebagai keputusan kontroversial. Sebab, ia menilai tidak terjadi pelanggaran terhadap Samsul Arif di dalam kotak penalti.
“Tentu pada laga hari ini semua pemain bekerja keras. Tapi pada pertengahan babak kedua ada keputusan wasit yang merugikan Arema FC,” ujarnya pada Rabu, 15 Maret 2023.
Ditambahkan oleh pelatih kepala Arema FC, Joko Susilo mengatakan bahwa penalti yang diberikan wasit pada babak kedua kepada tim tuan rumah adalah keputusan yang kontroversial dan bisa dinilai oleh semua orang.
“Pertama semua mengerti bagaimana penalti itu. Tapi kami tidak mau berlarut dengan hal itu. Itu adalah hal basi kalau kami membahas terkait itu,” katanya.
Hasil seri ini menambah daftar panjang catatan negatif klub berjuluk Singo Edan tersebut, di mana dalam lima laga terakhir tidak pernah meraih kemenangan.
Advertisement