Ikuti Imbauan 3M, Warkop di Prada, Terapkan Protokol Kesehatan
Salah satu warung kopi yang berlokasi di Jalan Pradah Indah, Surabaya, menerapkan protokol kesehatan bagi setiap pengunjungnya. Menurut sang pemilik, mengaplikasikan hal tersebut merupakan sebuah kewajiban di tengah pendemi ini.
Berdasarkan pantauan Ngopibareng.id di lokasi, tempat yang diberi nama Warkop Kongkow tersebut terlihat menyediakan tempat cuci tangan di depan pintu masuk. Tak lupa, di didingnya pun ditempel tulisan wajib masker.
Pemilik Warkop Kongkow, Fajri Syamsi mengatakan, mencuci tangan, menjaga jarak dan menggukan masker (3M) tersebut sudah dia terapkan sejak pamerintah gencar mengimbau masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan.
“Untuk penerapan protokol kesehatan, kita sudah memberi tanda silang di seluruh kursi yang semula empat orang, menjadi dua orang. Juga kami sediakan tempat cuci tangan, serta menempelkan kertas wajib masker,” kata Fajri, ketika dikonfirmasi, Kamis, 1 Oktober 2020.
Penerapan protokol kesehatan tersebut, kata Fajri, bukan hanya untuk mengikuti instruksi pemerintah saja, tapi juga bertujuan agar tak terjadi penyebaran Covid-19 di warung kopi miliknya itu.
“Saya sendiri mengambil langkah itu supaya pengunjung merasa aman dan nyaman ketika nongkrong. Karena kan penyebaran Covid-19 ini tidak bisa kita prediksi, jadi mending mencegahnya dulu,” ucapnya.
Oleh karena itu, Fajri pun berharap agar semua pemilik warung kopi menerapkan instruksi 3M tersebut. Mengingat belum usainya pandemi Covid-19 ini di Kota Surabaya.
“Saya berharap agar langkah ini bisa diterapkan ke warkop lain di seluruh Surabaya, agar tidak terjadi klaster di warkop, dan kondisi bisa cepat kembali pulih seperti sebelumnya, tutupnya.