Ikfina Berharap Koperasi Menjadi Penggerak Ekonomi Masyarakat
Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati berharap koperasi dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat di Kabupaten Mojokerto.
Hal itu disampaikan Bupati perempuan pertama di Bumi Majapahit itu saat menghadiri Hari Koperasi Nasional (Harkopnas), Minggu 9 Juli 2023 kemarin.
“Momen ini harus dimanfaatkan, harapan kita koperasi bisa menjalankan fungsinya dengan profesional, sehingga menjadi penggerak ekonomi masyarakat di Kabupaten Mojokerto,” kata Ikfina dalam rilis yang diterima Ngopibareng.id, Senin, 10 Juli 2023.
Di tahun 2023 ini Harkopnas memperingati hari jadi yang ke-76, Harkopnas resmi menyandang nama baru, yakni Hari Koperasi Indonesia (HKI).
Hari Koperasi Indonesia ke-76 di Kabupaten Mojokerto kali ini mengusung tema 'Memantapkan Jati Diri untuk mewujudkan Usaha Koperasi'.
Kegiatan sarasehan motivator yang digagas oleh Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kabupaten Mojokerto berlangsung di gedung Dekopin Kabupaten Mojokerto.
Dalam sambutannya, Bupati Ikfina juga menyampaikan, momen HKI kali ini bisa menjadi penyemangat dalam koperasi gerakan tranformasi di Kabupaten Mojokerto.
Bupati Ikfina berharap, sinergitas berbagai pihak untuk transformasi gerakan koperasi bisa terus diintensifkan.
"Gerakan koperasi harus bertransformasi menyesuaikan diri dengan segala situasi digitalisasi, sehingga nantinya bisa memberikan solusi dari segala permasalahan, karena koperasi merupakan salah satu penggerak ekonomi yang mengendapkan satu prinsip gotong royong,” tandasnya.
Advertisement