IBT Center, Expo Part III untuk Indonesia
Indonesia Bagian Timur, (IBT Center) menggelar Expo mini di Garden Palace Surabaya, Rabu 31 Oktober 2018. Sejumlah UMKM potensial IBT digelar untuk menjaring market.
Pameran yang diikuti sebanyak 70 UMKM yang berasal dari berbagai Kota dan Kabupaten dari Indonesia Bagian Timur ini bakal dilaksanakan hingga 4 November mendatang.
Ceo IBT Center, Djaja Santoso mengatakan banyak manfaat untuk mengikuti expo. Selain melihat potensi wisata dan kebudayaan di sana, banyak juga produk yang bisa dijual.
"Kita dapat membawa potensi di Indonesia bagian timur kepada masyarakat luas. Karena kita lihat daerah-daerah di Indonesia wilayah timur banyak yang memiliki potensi," kata Djaja usai membuka acara IBT Expo ke-3 di Garden Palace siang tadi.
Sayangnya, setelah tiga kali digelar di Surabaya, baru Provinsi Nusa Tenggara Timur saja yang berpartisipasi. Djajang sendiri berharap untuk tahun berikutnya banyak daerah lain yang gabung di IBT Center.
"Baru dari provinsi NTT saja, yang lainnya karena terbentur Pilkada, jadi masih ada yang mau bergabung tapi menunggu prosedur," lanjutnya.
Sementara, pameran kali ini diikuti dari dua Provinsi NTT dan NTB. Namun ia menilai, tahun ini ada peningkatan sebanyak 70 persen partisipasi UMKM. (hrs/idi)
Advertisement