Utang Menupuk, Pemilik Jet Airways Mengundurkan Diri
Pemilik yang sekaligus direkur utama Jet Airways, maskapai penerbangan tertua di India, Naresh Goyal secara resmi mengundurkan diri, Senin, 25 Maret 2019.
Pengunduran diri itu seperti dikutip BBC dianggap merupakan salah satu tanggung jawab Goyal yang tidak bisa menyelamatkan krisis keuangan yang dialami Jet Airways dalam beberapa tahun terakhir.
Diketahui, Jet Airways mempunyai utang sebanyak 1 miliar Dolar atau sekitar Rp14,1 triliun. Ini berdampak pada bisnis penerbangan mereka seperti telatnya membayar gaji pilot, pegawai, dan mitranya.
Jet Airways sendiri telah membatalkan ribuan penerbangan baik rute domestik maupun internasional.
Keputusan yang diambil Goyal dianggap akan membuka investor baru guna menyelamatkan usaha Jet Airways. Ini tampak dari pasar saham beberapa saat setelah pengumuman pengunduran diri Goyal, saham Jet Airways melonjak hingga 12 persen.
Dikutip BBC, terhitung sejak bulan Oktober hingga saat ini atau sekitar 6 bulan gaji belum dibayarkan.
Para pilot yang tergabung dalam serikat pilot Jet Airways mengancam akan berhenti terbang apabila tunggakan gaji mereka tidak dibayarkan pada akhir maret 2019. (alf)