HUT ke-18, Pertamina EP Tebar Kebaikan di Panti Asuhan Cepu
Dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18, Pertamina EP berbagi kebaikan dengan panti asuhan di lingkungan perusahaan. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu mereka yang membutuhkan, khususnya di wilayah kerja Pertamina EP di Cepu.
Menurut Humas Pertamina EP Zona 11 Field Cepu, Monica Primashanti R, pada hari yang bersejarah ini, Pertamina memberikan bantuan kepada dua yayasan panti asuhan yang berada di Cepu.
Bantuan tersebut diserahkan kepada Yayasan Panti Asuhan Yastamas Kelurahan Ngelo Kecamatan Cepu dan Yayasan Panti Asuhan Darul Hadlonah Kelurahan Tambakromo Kecamatan Cepu
"Sebagai wujud rasa syukur kami, atas kelancaran dan kemudahan dalam menjalankan bisnis. Sehingga bisa mendukung ketahanan energi di negeri ini," ucap wanita cantik ini.
Pertamina, perusahaan yang berdedikasi dalam industri energi, memilih untuk memperingati HUT ke-18 dengan memberikan kontribusi positif kepada masyarakat sekitar, khususnya anak-anak yang tinggal di panti asuhan.
Kegiatan berbagi ini merupakan bentuk komitmen perusahaan untuk mendukung dan berkontribusi dalam membangun masyarakat yang lebih baik.
Dalam pesannya, Monica, menekankan pentingnya kepedulian sosial dan kolaborasi dengan yayasan-yayasan lokal.
Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata dari tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) Pertamina dalam menjalankan bisnisnya dengan berdampak positif bagi masyarakat sekitar.
"Semoga aksi kebaikan ini menjadi inspirasi bagi perusahaan-perusahaan lain untuk turut berkontribusi dalam memajukan kesejahteraan masyarakat," ujar Ardi selaku Cepu Production Operation Assistan Manager.
Terpisah, pengurus Yayasan Panti Asuhan Yastamas Cepu, Afandi Ibrahim, menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Pertamina EP. Bantuan tersebut, menurutnya, sangat bermanfaat bagi anak-anak yang berada di panti asuhan.
"Doa teriring untuk kemajuan dan keberkahan. Semoga Pertamina EP semakin sukses dan jaya," ungkapnya.
Head of Comrel & CID Zona 11, Ulika Trijoga Putrawardana menambahkan, Perayaan HUT ke-18 Pertamina EP merupakan momen yang tepat untuk berbagi kebaikan dengan masyarakat sekitar.
"Kami berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi anak-anak panti asuhan dan masyarakat di wilayah kerja Pertamina EP," tambahnya.
Advertisement