Humas Polda Jatim Gelar Deklarasi Anti Hoax
Ini inisiatif baru Humas Polda Jatim dalam meningkatkan warga dalam berinternet sehat. Bersama netizen se Jawa Timur, Humas Polda menggelar Deklarasi Ani Hoax Netizen Jawa Timur.
Acara digelar di Vasa Hotel Surabaya, 21 Juni 2022. Kegiatan yang dibuka Wakapolda Jatim Brigjen Pol Drs Slamet Hari Supraptoyo, SH, MH diikuti 200 netizen dan kepala Humas dari seluruh Polres se+Jatim.
Dalam laporannya, Kabid Humas Polda Jatim Konbes Pol Dirmanto menyampaikan deklarasi ini tidak hanya berhenti pada deklarasi. Tapi juga diikuti lomba Bersuara Anti Hoax dan Ekspresi di Tiktok Anti Hoax yang bisa diikuti seluruh warga di Indonesia.
"Kami akan menindaklanjuti kegiatan ini dengan meneylenggarakan lomba yang bisa diikuti warga netizen secara nasional. Jadi kegiatan ini dari Polda Jatim untuk Indonesia," kata Kombes Pol Dirmanto yang asli Yogyakarta ini.
Wakapolda mengapresiasi kegiatan yang akan berlangsung hingga 23 Juni 2022 ini. Selain Gerakan Anti Hoax, juga dilangsungkan Rapat Keerja Teknis Bidang Humas Jatim. Menurutnya, kegiatan seperti ini sangat penting apalagi jelang tahun politik 2024.
Sementara itu, Lomba Bersuara Anti Hoax dan Berekspresi Tiktok Anti Hoax diselenggarakan bekerjasama dengan ngopibareng.id dan Otak-Otak. Lomba ini berlangsung sampai 31 Agustus 2022.