Hukum Para Pecandu Narkoba di Afghanistan, Ini Cara Taliban
Berkuasanya Taliban di Afghanistan menunjukkan wajah baru kekuasaan di negeri itu. Taliban pun mulai bertindak keras dalam menghukum para pecandu narkoba di Afghanistan. Bahkan mereka tak segan-segan menggunakan kekerasan untuk menghukumnya.
Pada malam hari, pejuang Taliban yang berperan sebagai polisi menjelajahi dunia bawah Kabul yang menjadi pusat penyebaran narkoba.
Pada sebuah penggerebekan pekan lalu, dikutip dari Associated Press, Jumat 8 Oktober 2021, ratusan tunawisma yang kecanduan heroin dan metamfetamin ditangkap, dipukuli dan dibawa secara paksa ke pusat perawatan.
Orang-orang, yang menurut dokter banyak dengan penyakit mental, duduk di dinding batu dengan tangan terikat.
Hadapi Pukulan
Mereka disuruh untuk segera sadar atau menghadapi pemukulan.
Metode berat tersebut mau tak mau harus diterima petugas kesehatan, yang tak punya pilihan selain beradaptasi dengan cara Taliban.
“Kami tidak dalam demokrasi lagi, ini sebuah kediktatoran. Dan penggunaan kekerasan adalah satu-satunya cara untuk mengobati orang-orang ini,” ujar Dr Fazalrabi Mayar, yang bekerja di fasilitas perawatan.
Menurut Fazalrabi, segera setelah Taliban mengambil alih kekuasaan, Kementerian Kesehatan mengeluarkan perintah untuk fasilitas ini.
Advertisement