Hujan Angin di Surabaya, 2 Orang Meninggal Tertimpa Pohon
Hujan disertai angin yang melanda Surabaya, Senin, 6 Januari 2020 petang mengakibatkan dua korban meninggal dunia. Korban meninggal akibat tertimpa pohon Sono berdiameter 40 cm di Jalan Pahlawan, tepatnya di depan Kantor Gubernur sisi utara.
Kedua korban meninggal diketahui identitasnya bernama Tan Tiong Tjing, laki-laki, 49 tahun dan Lisa, perempuan, 47 tahun. Keduanya warga Sidotopo Wetan Indah, Surabaya.
Berdasarkan informasi dihimpun dari petugas Command Center Polrestabes Surabaya menyebut peristiwa itu terjadi pukul 16.22 WIB saat terjadinya hujan deras disertai angin di Surabaya.
Menurut keterangan warga sekitar korban melaju dari arah barat (Jalan Pahlawan) menuju arah timur (Jalan Johar) dengan kecepatan sedang.
Tiba-tiba ada hujan disertai angin kencang yang menyebabkan pohon Sono berdiameter 40 cm roboh mengenai kedua korban yang sedang berboncengan mengendarai Honda Blade Nopol L 6911 TF.
Warga yang mengetahui langsung membatu korban dan melaporkan ke Command Center
Polrestabes Surabaya.
Kapolsek Bubutan AKP Galang mengatakan, kedua korban sudah dievakuasi dan dibawa ke Kamar Jenazah RSUD Dr Soetomo Surabaya.
"Kedua korban sudah dibawa oleh ambulans PMI Kota Surabaya dan ambulans Dinas Sosil ke RSUD Dr Soetomo. Korban juga sudah didampingi oleh pihak keluarga," katanya.
Advertisement