Hotel Pertemuan Donald Trump dan Kim Jong Un di Singapura
Selama 18 bulan terakhir, hubungan antara Presiden Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengalami pasang-surut. Hubungan itu juga diwarnai pernyataan saling menyudutkan dan bahkan ancaman perang, tetapi akhirnya berubah drastis sehingga mereka bersedia bertemu langsung.
Sekretaris media Gedung Putih, Sarah Huckabee Sanders mengumumkan Capella Hotel di Singapura akan menjadi lokasi pertemuan Donald Trump dan Kim Jong Un.
Nah, seperti inilah penampakan Capella Hotel di Singapura:
Hotel bergaya kolonial ini merupakan rancangan arsitek Inggris Norman Foster. Ia bekerjasama dengan arsitek kenamaan Indonesia, almarhum Jaya Ibrahim.
Capella Hotel pun dihias dengan aneka rumput dan tumbuhan hijau, mengingatkan akan desain hotel bernuansa serupa yang banyak ditemui di Bali.
Capella Hotel memiliki Premier Room yang memiliki rate sekitar USD 435 per malamnya atau setara dengan Rp 6 juta.
Ada juga rumah yang bisa disewa seharga USD 8.242 per malam atau setara Rp 114 juta. Fasilitas kolam renang yang ada di Capella Hotel. Dibuat bertingkat-tingkat sedemikian rupa.
Untuk kepala negara sekelas Donald Trump dan Kim Jong Un, bisa dipastikan kalau mereka akan tinggal sementara di dua Presidential Suites milik Capella Hotel.
Sedangkan untuk ruang pertemuan, Capella Hotel memiliki ruang meeting berukuran lebih dari 24.500 meter persegi. Termasuk di dalamnya Grand Ballroom yang bisa mengakomodasi 400 tamu undangan.
Advertisement