Hoaks! Diffuser Antiseptik untuk Cegah Corona
Selebgram Dinda Shafay tengah menjadi sorotan netizen. Ia membuat 'eksperimen' yang diunggah ke media sosialnya yang bertujuan untuk mencegah virus corona.
Dalam video yang diunggah ke media sosial, Dinda mengklaim bahwa cairan yang ia buat bisa membasmi segala macam virus dan bakteri, termasuk virus corona. "Tips ruangan bersih dari VIRUS/BAKTERI/DEBU!" tulis Dinda.
Dalam video yang viral, Dinda mencampur air minum kemasan dengan cairan antiseptik dan memasukkannya dalam diffuser. Diffuser adalah alat yang biasa digunakan untuk membuat essential oil, yang dicampur air untuk kemudian diubah menjadi uap. Bila di sebarkan ke ruangan, uap ini nantinya akan memberi rasa tenang dan mengharumkan.
Namun, diffuser antiseptik itu berbahaya. Sebab, cairan antiseptik harusnya digunakan di luar tubuh. Uap yang mengandung bahan kimia tersebut bila terhirup dalam waktu lama, bisa berisiko menyebabkan acute lung injury atau gangguan saluran napas khususnya paru-paru.
Diffuser antiseptik tidak bermanfaat untuk mencegah virus Corona. Sebaliknya, diffuser antiseptik justru bisa menyebabkan iritasi saluran pernapasan.
Bahkan bisa menyebabkan kanker jika digunakan dalam jangka panjang. Selain itu, yang perlu diperhatikan adalah kandungan dari disinfektan tersebut. Bila mengandung alkohol maupun klorin artinya itu berbahaya jika masuk ke dalam tubuh.
Aksi Dinda ini pun menuai hujatan netizen. Mereka menyayangkan tindakan Dinda yang merupakan selebgram. Seharusnya, Dinda bisa memberikan contoh baik untuk para pengikutnya.
Sayangnya, meski banyak yang memberikan masukan agar Dinda membuat konten yang lebih bermanfaat, Dinda malah terlihat sewot.