Hindari Bonek, Ini Jalur Aman Buat Aremania ke Solo..!!
Aparat Kepolisan Solo tidak hanya ingin pertandingan babak delapan besar Piala Presiden di Stadion Manahan, 3-4 Februari 2018, berjalan lancar. Tapi juga memastikan tidak terjadi bentrok antar Aremania dan Bonek di jalan.
Caranya, Aremania dihimbau untuk datang dan pulang melalui jalur selatan, yaitu Wonogiri, Sukoharjo, kemudian Solo. Ini dilakukan untuk meniadakan resiko bertemu bonek yang dalam sejarahnya punya hubungan kurang mesra.
Sementara Bonek diarahkan lewat jalur berbeda, yaitu Surabaya, Mojokerto, Jombang, Kertosono, Nganjuk, Caruban, Madiun, Ngawi, Sragen, dan masuk Solo melalui ring road utara dan dilarang keras masuk Palur.
Salah satu dedengkot Aremania, Ahmad Ghazali, mengatakan pihaknya mendapat imbauan dari Kepolisian Solo untuk berangkat secara terkoordinir karena akan diberikan pengawalan pengamanan sejak berangkat dari Malang hingga tiba di Solo.
"Sesuai arahan dari Polres Solo, kami diminta patuh dengan aturan dari kepolisian. Kami diminta jaga keamanan dan ketertiban. Aremania juga sudah berkoordinasi dengan Pasoepati (suporter Persis Solo)," kata Ahmad.
Ditegaskan Ahmad, Aremania datang membawa virus perdamaian ke Solo. Suporter dari Malang akan berangkat secara terorganisir sejak Sabtu malam, 3 Februari 2018 dari depan Kantor Arema.
"Kami diminta lewat jalur selatan, Wonogiri, Sukoharjo, kemudian Solo. Kami diberi kuota tidak terbatas. Kami akan hadir sekitar 15 ribu hingga 20 ribu Aremania. Dari wilayah Jawa Timur, Bali, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jakarta," ujarnya. tom